Semacam HP yang Lowbat
Ibarat HP yang sudah lama digunakan pasti daya yang disimpan akan berkurang dengan sendirinya, dan yang harus kita lakukan adalah mengecasnya kembali sampek penuh jika ingin mendapatkan performan yang maksimal dari daya HP tersebut. Tak ubahnya dengan HP kita sebagai manusiapun akan mengalami masa-masa dimana semangat sudah mulai menurun, minat sudah mulai hilang dan keinginan untuk berkarya pun mulai surut. Suatu ketika mendapatkan info bahwa ada kegiatan pelatihan menulis yang diselenggarakan oleh Media Guru dengan tema “Sagu Sabu & Sasi Sabu”, tanpa berfikir panjang sayapun langsung mendaftar karena merasa semangat, minat dan keinginan untuk menulispun sudah menurun.
Saya kira pelatihan kali ini sama kayak pelatiahan-pelatihan yang sebelumnya saya ikuti, tapi ternyata pematerinya menyajikan dengan sangat menarik dan membuat peserta menjadi antusias untuk mendengarkan dan melaksanakan setiap tahapan-tahapan yang diberikan agar peserta kembali terpacu semangatnya untuk menulis. Ibu Wiwik Puspitasari, M.Pd dengan gayanya yang energik membuat kondisi peserta yang sudah mulai kelelahan karena cuaca yang sedang hujan jadi membuat rasa malas mulai ingin bergelora dijiwa, menjadi kembali hangat dan rasa malas itupun menjadi rasa semangat yang bergelora. Tak kalah hits nya dengan beliau, ibu Istiqomah, S.Pd., M.Pd pun dengan semangatnya selalu memberikan arahan-arahan dari tahapan untuk menulis yang baik dan benar meskipun kami disuruh menulis dengan gaya mabok, tapi ternyata gaka hanya difilem cina jaman jaman dahulu aja ya, jurus mabok itu jurus yang mematikan tetapi menulis gaya mabok juga ternyata cara yang jitu untuk memulai menulis yang sudah lama tidak menulis kembali.
Terimakasih saya ucapkan kepada para pemateri atas ilmunya, atas keceriaan serta charger ilmu serta semangatnya sehingga kami peserta Sagu Sabu & Sasi Sabu Pangkalpinang Jilid 2 bisa memulai kembali untuk menulis. Sampai ketemu dikesempatan berikutnya, semoga kami semua peserta bisa mengikuti jejak ibu-ibu semua untuk menjadi penulis yang handal. Dengan menulis akan mengangkat harkat dan martabat sang penulis itu sendiri.
Jangan lupa ya bu, cicipin Lempah Kuning sam Otak-otaknya, biar nanti kembali lagi ke Pangkalpinang.
Jauhari S. Pd, SMA N 2 Pangkalpinang
Alumni Sagu Sabu & Sasi Sabu Pangkalpinang Jilid 2
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar