Ahmad Jaenudin Gojali

Seorang pemenang tidak akan pernah menyerah dan orang yang menyerah tidak akan pernah menang Ahmad Jaenudin Gojali (Jens) lahir di Bogor Jawa Barat. Saat ini ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Anak Muda Dramaga Wajib Melek Politik

Anak Muda Dramaga Wajib Melek Politik

Dalam rangka memberikan pendidikan serta menanamkan nilai-nilai politik terhadap generasi muda, kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Bogor bekerjasama dengan Kwartir Ranting Dramaga pada hari Selasa, 23 Oktober 2018 menggelar kegiatan Pembinaan Politik Tingkat Desa Bagi Kader Pramuka Tahun 2018 yang bertempat di SMPN 2 Dramaga Kecamatan Dramaga Kabupaten Bogor.

Kegiatan ini mengambil tema "Meningkatkan pemahaman dan partisipasi politik menjelang Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden Tahun 2019 di Kabupaten Bogor".

Pendidikan Politik serta penanaman nilai-nilai politik terhadap generasi muda sudah suatu kewajiban dan sangat dibutuhkan agar para generasi muda melek politik sehingga bisa berpartisipasi dalam menyambut pileg dan pilpres. Melalui pendidikan politik juga bisa dilihat sejauh mana potensi generasi muda untuk berperan serta demi mewujudkan Indonesia Emas di tahun 2045 nanti.

Kegiatan pendidikan politik menghadirkan 4 orang narasumber yaitu H. Karyawan Faturachman, SH. MH, H. Haryanto Surbakti, SH Selaku Ketua KPU Kabupaten Bogor, Karvin Fadila ( Direktur Bogor Scope dan seorang Trainer ) dan Egi Gunadhi Wibhawa, SP.MM Anggota DPRD Kabupaten Bogor yang sampai saat ini masih menjabat sebagai Ketua Forum Pemuda Pelopor Kabupaten Bogor.

Sebagai narasumber yang pertama H. Karyawan Faturachman memaparkan bahwa anak muda harus cerdas dan bersikap dewasa sehingga punya filter dalam dirinya untuk bisa menyaring semua informasi yang diterimanya, stop hoax dan jangan mudah percaya dengan segala informasi, ada baiknya untuk melakukan tabayyun, apalagi menjelang tahun politik 2019 banyak informasi hoax yang beredar.

Menurut Karyawan Faturachman ciri manusia dewasa adalah sebagai berikut:

1. Mau menulis, dengan menulis kita bisa melatih kreatifitas dan terus mengembangkan diri.

Menulis adalah ukuran kemajuan bagi diri kita masing-masing.

Setajam-tajamnya pikiran manusia ternyata jauh lebih tumpul dari ujung pena yang paling tumpul sekalipun.

2. Mampu membuat keseimbangan antara rasio dan emosi (otak dan hati atau pikiran dan perasaan)

3. Bisa membedakan antara yang hak dan bathil. Bisa membedakan mana keinginan dan mana yang menjadi kebutuhan.

Narasumber yang kedua Karvin Fadila lebih fokus menyoroti bagaimana membangun generasi muda melalui Koperasi Digital. Seorang anak muda harus mandiri dan berjiwa wirausaha sehingga sejak dini bisa mempersiapkan diri untuk menyongsong masa depan

H. Haryanto Surbakti, SH sebagai narasumber yang ketiga berbicara sesuai kapasitasnya sebagai Ketua KPU Kabupaten Bogor, beliau memparkan hal-hal yang berkaitan dengan Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden di tahun 2019.

Namun sayang sekali narasumber yang ke empat Egi Gunadhi Wibhawa, SP. MM tidak bisa hadir dikarenakan pada waktu yang bersamaan bentrok dengan kegiatan lain. Pihak panitia penyelenggara hanya menampilkan perjuangan sosok beliau dari masa sekolah sampai sekarang berhasil menjadi seorang wakil rakyat dan duduk di Komisi 4 DPRD Kabupaten Bogor.

Pesan dari narasumber kepada para generasi muda untuk menjauhi narkoba dan tawuran yang akan merugikan diri kita sendiri.

Ayo para generasi muda jaman now wajib melek politik dan jangan sampai buta politik.

Politik siapa takut.....

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantaps reportasenya pak, sejstinya politik disanding akhlak sesuatu banget. Barakallah

24 Oct
Balas

Betul Bu. Terima kasih, salam silaturahmi

25 Oct



search

New Post