Ahmad Jaenudin Gojali

Seorang pemenang tidak akan pernah menyerah dan orang yang menyerah tidak akan pernah menang Ahmad Jaenudin Gojali (Jens) lahir di Bogor Jawa Barat. Saat ini ...

Selengkapnya
Navigasi Web
DESA PURWASARI PENUH PESONA
Desa Purwasari Kecamatan Dramaga

DESA PURWASARI PENUH PESONA

Buat kamu yang sedang berkunjung ke wilayah Bogor Barat tidak ada salahnya mampir ke daerah sini tepatnya ke Kampung Situ Uncal Kecamatan Dramaga Kabupaten Bogor Propinsi Jawa Barat.

Pemandangan di sini sangat indah. Kita bisa menikmati hamparan padi yang hijau, burung yang bebas beterbangan, suara gemercik air yang mengalir, Gunung Salak yang menjulang tinggi serta keramahan para penduduknya.

Keindahan alam Desa Purwasari bukan hanya menarik bagi para pendatang atau pun pengunjung, akan tetapi menjadi daya tarik bagi Production House dan produser untuk dijadikan sebagai tempat lokasi syuting FTV (Film Televisi).

Aliran air di Desa Purwasari yang melimpah selain dimanfaatkan oleh warga untuk mengairi pesawahan dan beternak ikan juga dimanfaatkan sebagai sumber air untuk keperluan sehari-hari yang dialirkan ke masing-masing rumah warga dengan menggunakan media paralon, warga di sini menyebutnya weslik.

Desa Purwasari memang memiliki potensi dalam bidang pertanian, salah satu prestasi yang dibanggakan oleh warga adalah pada saat masa Orde Baru sekitar tahun 90 an, Desa Purwasari pernah mendapatkan prestasi sebagai juara harapan tingkat nasional dalam bidang pertanian.

Dalam bidang pendidikan pun sudah sangat maju karena jenjang pendidikan di Desa Purwasari merupakan yang paling lengkap dari desa lain yang ada di Kecamatan Dramaga dari mulai Taman Kanak-kanak (TK), Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Sekolah Dasar (SD), Madrasah Ibtidaiyah (MI), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Madrasah Tsanawiyah (MTs) sampai Sekolah Menengah Atas (SMA).

Dalam bidang pendidikan ada hal yang menarik karena di Desa Purwasari didirikan SMP Nurul Iman yang dirintis oleh Kelompok Tani yang waktu itu dipelopori oleh KH. Amang Sulaeman. Saat ini SMP Nurul Iman sudah diperkuat oleh Badan Hukum di bawah Yayasan Pendidikan Nurul Iman Sulaemannudin.

Dalam bidang informasi dan tekhnologi di bawah kepemimpinan Kepala Desa Bapak Muhamad Yusuf Mustofa telah diaktifkan kembali Stasiun Radio Jamparing 97,3 FM sebagai salah satu media informasi yang bukan hanya bisa dinikmati oleh warga purwasari, akan tetapi bisa dinikmati oleh warga kecamatan lain di sekitarnya seperti Kecamatan Tenjolaya, Ciomas dan Tamansari.

Menurut Kepala Desa Bapak Muhamad Yusuf Mustofa Jamparing merupakan jargon ajakan buat masyarkat Desa Purwasari supaya bisa bangkit bersama menuju yang lebih baik. Jamparing sendiri merupakan kepanjangan dari Jajaran Masyarakat Desa Purwasari Nyaring

Masih dalam bidang tekhnologi informasi Kantor Desa Purwasari dan semua sekolah tingkat menengah sudah terkoneksi dengan jaringan internet antara lain SMP Nurul Iman, MTs Darussalam serta SMA Darussalam, selain itu juga di daerah Cisasah terdapat Kampoeng Hotspot yang bisa dimanfaatkan warga untuk bisa terkoneksi dengan jaringan internet walaupun kapasitasnya masih dalam radius tertentu.

Kegiatan warga Desa Purwasari pun selalu update dengan media informasi via chanel youtube "Tukang Ulin Bogor" yang dimotori oleh Kang Jaben dan kawan-kawan.

Dalam bidang kesehatan secara rutin diadakan kerjasama antara Puskesmas Purwasari dengan semua sekolah yang berada di Wilayah Desa Purwasari dan Desa Petir. Bukan hanya itu saja, Puskesmas Purwasari membentuk Team Dokter Kecil di sekolah salah satunya Dokter Kecil di MI Al-Manaf.

Dalam bidang ekonomi, Desa Purwasari memfasilitasi warga dengan dibangunnya ruko Pasar Kemis di wilayah Cisasah.

Ayo guys mampir ke Desa Purwasari Kecamatan Dramaga Kabupaten Bogor, melalui jalur ini juga kamu bisa langsung menuju obyek wisata di sekitarnya seperti Curug Nangka, Curug Luhur, Curug Bumi Luhur, Curug Cipeuteuy, Curug Ciampea, Bumi Perkemahan Ciputri, Curug Ciputri, Curug Kiara, Curug Padalarang, Curug Sawer, Kampoeng Salaka, Pure Parahyangan, Situs Megalitikum Arca Domas, Rumah Kupu-kupu, Aldepos Salaca Resort, Cakrawala Nuansa Nirwana, D'Saung Ampera, Bogor Tenjolaya Park dan lain-lain

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post