jumaro alhamami

Nama Jumaro lahir di Ciamis, 10 April 1963 Pekerjaan Dosen di SDN 4 Muktisari Desa Muktisari Kec.Langensari Kota Banjar Jawa Barat. Riwayat Pendidi...

Selengkapnya
Navigasi Web

Pejuang Nafkah

Bu ,....Berangkat, Assalaualaikum

Ya,...... Pak, Waalaikum salam, Bapak hati-hati di jalan ya ?

Ya Bu? , Jawab Pak Rozik

Dengan kopiah yg telah memerah, bersendal jepit, berkaos Oblong yg sudah sedikit kecokla tan serta bercelana komprang diatas mata kaki, mendorong gerobak dagangan yg berisi Baso kuah.

sore itu Pak Rozik agak sedikit mempercepat langkahnya sambil mendorong gerobak terlihat mulutnya komat kamit dengan nada lirih melafalkan sesuatu, sayup terdengar lantunan Sholawat, Allohumma sholli ala nabiyyil Hasimiyyi Muhammadin wa ala Alihi wa sallim taslima, tak henti-hentinya sholawat itu diulang-ulang hingga tak terasa sampailah pada pangkalan yg biasa Pak Rozik menunggu pembeli.

Seperti biasa Pak Rozik membunyikan mangkuk yg di pukul lirih dengan sendok, teng..teng,...teng,..teng teng teng,.....Baso kuah,,,,baso kuaaaah, tak berselang lama anak-anak mengerumuninya, tiga ribu Pak, Lima ribu Pak, saya dua ribu apa boleh?, Ya boleh laah,sahut Pak Rozik, sebentar ya nak, silahkan duduk sambil nunggu ya Nak?.

Sibuk juga Pak Rozik melayani anak-anak, sekitar tujuh menit selesailah bungkusan Bakso kuah , sambil mengucapkan trima kasih ia mewanti-wanti pada anak-anak, " Awas panas ya Nak?", "iaya Pak? trima kasih kembali" sahut serempak mereka.

Tiba-tiba hujan deras datang, angin kencang menyertainya, " Alhamdulillah,masya Alloh, lahaula wala quwwata illa billah" gumam lirih mendinginkan hati agar tetap tabah,sabar tawakkal, sambil menggelar tenda yg terbawa angin, terlihat ia tergopoh-gopoh sambil memegangi gerobak yg sedikit oleng, taktenda yg terbawa angin, terlihat ia tergopoh-gopoh sambil memegangi gerobak yg sedikit oleng, tak lama hujanpun reda, " Alhamdulillah ya Alloh, moga dagangan ini lariiis" , Allohumma sholli ala nabiyyil Hasimiyyi Muhammadin wa ala Alihi wa sallim taslima, terdengar sholawat itu senantiasa dilantunkan.

Bus dengan penumpang cukup banyak tiba-tiba berhenti disamping dagangan Pak Rozik, tepat depan musholla Al-Amin, penumpang pun satu demi satu turun, terdengar Muadzin melantunkan Adzan Mahrib, bergegas Pak Rozik menuju musholla itu, mengambil air wudhu bersama penumpang Bus, tak lama Iqomah terdengar, Pak Rozik dipersilahkan menjadi Imam,karena kebetulan Pak Kyainya sedang keluar.

Setelah sholat mahrib, Pak Rozik segera menuju Gerobaknya, dan para penumpang mengerumuninya,untuk membeli dan Alhamdulillah Baso kuah Pak Rozik habis ,hingga kuahnya.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post