Kamila

Nama saya Kamila, S.Pd.I , lahir di Jakarta tanggal 16 Desember 1981. Tahun 2008 saya dan keluarga hijrah ke kampung halaman bapak di Sulawesi. Sekarang saya me...

Selengkapnya
Navigasi Web
NIKMATNYA DESTINASI TUHAN

NIKMATNYA DESTINASI TUHAN

Untuk menulis kisah memoar ini tidaklah mudah, harus mengingat semua kejadian yang telah saya alami saat berada di tanah suci Makkah dan Madinah.

Skenario sangat luar biasa, nikmat yang ku dapatkan membuatku lebih harus banyak bersyukur dengan apa yang telah saya dapatkan. Dari banyaknya nikmat yang Allah berikan tergambar hikmah yang saya rasakan.

Buku yang saya tulis ini, sengaja saya tuangkan dalam sebuah buku memoar agar dapat di kenang dan dapat menjadi sebuah inspirasi bagi para pembaca, bahwa nikmat itu nyata adanya ketika yakin Kepada Allah SWT, sebagai pencipta dan pemberi rezeki kepada setiap ummatnya.

Sinopsis

Judul Buku : Nikmatnya Destinasi Tuhan

Jenis Buku : Nonfiksi

Penulis : Kamila, S.Pd.I

Instansi : MI DDI LIPU

Alumnus Pelatihan Menulis MG di : Menulis Kreatif 2

Editor : Hanum Suroyya

Sinopsis :

“I will take to the tomb of the Prophet (aku akan mengantarmu ke makam Rasulullah),” kata petugas bercadar yang membuat hati bergetar.

Bagaimana tidak bergetar dengan tawaran tersebut, karena kondisi Raudhah terkenal sulit dimasuki karena ramai dan dijaga ketat. Berbagai peristiwa yang mengiringi perjalanan menunaikan ibadah haji ke tanah suci, memang kerap menemukan banyak hikmah. Ragam kisah dalam buku ini menjadi sedikit berbeda, karena terjadi di tahun 2022, pascapandemi Covid-19 melanda dunia. Perjalanan yang juga memunculkan aneka kejutan kenikmatan dalam destinasi Tuhan.

Kejutan dan nikmat apa saja yang ditemui tokoh aku dalam buku ini? Mari ikuti rekaman memori indah saat menunaikan rukun Islam kelima di Makkah dan Madinah. Insyaallah, menjadi suatu pelajaran yang bernilai positif dan menginspirasi.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kereeen ulasannya, Bunda. Sukses selalu. Salam literasi

16 Oct
Balas

Salam literasi pak

16 Oct



search

New Post