Karyani Sukaningsih

Karyani Sukaningsih adalah guru SMPN 48 Surabaya. Saya mengajar mapel Bahasa Indonesia ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Harapan
https://images.app.goo.gl/3sB4DKX5Yy2fa6eLA

Harapan

160. Harapan

Seminggu ke belakang, kami disibukkan oleh persiapan penilaian Adiwiyata. Ada 23 Pokja yang disiapkan. Seluruh warga sekolah bekerja sesuai dengan kelompok kerja (Pokja) masing-masing, termasuk para siswa. Karena dua tahun kemarin tidak melakukan tugasnya, kami harus bekerja lebih keras.

Saya diberikan tugas di Pokja Mading. Alhamdulillah, saya masih menyimpan hasil karya siswa baik puisi dan cerpen. Anak-anak yang telah ditunjuk membantu untuk menuliskan ulang hasil karya siswa tersebut. Hal ini agar hasil karya menjadi lebih bagus. Sementara siswa yang pandai menggambar, mereka membantu untuk memberikan ilustrasi pada puisi. Mereka juga menyalurkan kemampuan untuk membuat poster. Untuk Pokja yang saya tangani tidak banyak kendala.

Penilaian dilakukan pada tanggal 9 Juni. Hari itu ada tiga sekolah. Sekolah kami mendapat giliran sesi ketiga. Sikon langit kelabu menyelimuti kota kami. Para juri tiba pukul 16.15. Mereka menunaikan sholat asar terlebih dulu. Sedangkan anak-anak sudah menunggu lama. Selang beberapa menit kemudian, hujan deras mengguyur kota kami. Alhamdulillah hujan tidak lama.

Semua koordinator berkumpul di ruang aula untuk sesi penyambutan para juri. Setelah itu, penilaian dimulai.

Seorang juri menilai dokumen Adiwiyata dan seorang juri lain menilai kesiapan masing-masing Pokja (bukti real).

Semua kader Pokja dan koordinator sudah siap di depan Pokja masing-masing. Saya melihat anak-anak begitu antusias menjelaskan pada juri tentang Pokja mereka. Juri juga memberikan masukan mengenai kekurangan kami. Ke depannya, semoga sekolah kami dapat meraih sekolah Adiwiyata tingkat provinsi.

Surabaya, 10 Juni 2022

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren reportase dan kegiatannya, salam sukses selalu

11 Jun
Balas

Semoga bisa lolos ke Propinsi, ya Bu. Salam sukses selalu.

11 Jun
Balas

Haha... sama Bu Karyani. Di sekolahku juga sedang persapan penilaian sekolah adiwiyata tingkat nasional.

10 Jun
Balas

Penuh semangat ya bunda semoga sesuai yang diharapkan

10 Jun
Balas

Keren ulasannya. Semoga sukses ya Bun.

10 Jun
Balas



search

New Post