KUR ASRIATUN

Seorang ibu dan Guru matematika di MTsN 1 Banyuwangi ...

Selengkapnya
Navigasi Web
28. Telah Habis

28. Telah Habis

Telah Habis

===

Suaraku telah habis

Karena teriakanku yang tidak digubris

Menginterupsi dengan jeritan tangis

Namun tetap saja berakhir tragis

Barisan abjad kini kususun

Sebagai langkah pengganti

Agar apa yang terjadi dapat dipahami

Agar kamu berbondong - bondong berempati

Suaraku telah habis

Untaian puisi sebagai penyalur aspirasi

Agar kamu memaklumi dan peduli

Pada kaki telanjang yang berjejer rapi

Mengantri sembako murah terjangkau asa

Mereka diam tak bersuara

Semoga itu sebagai bentuk menerima dengan lapang dada

Bukan karena terdzolimi dan tak berdaya

Karena doa mereka mustajab terbang ke angkasa

===

Banyuwangi, 29 Maret 2024

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Duhh...ironisnya negeri kono kae.

29 Mar
Balas

Hehe.. terimakasi supportnya oma cantiik... sehat selalu

30 Mar

Mantap

29 Mar
Balas

Terimakasih.. sukses selalu

30 Mar

Terima kasih

30 Mar



search

New Post