Laila Rahmi

Guru MTsN 2 LIMA PULUH KOTA...

Selengkapnya
Navigasi Web
'Tamu Istimewa'

'Tamu Istimewa'

Tantangan hari ke-13;

Tamu istimewa

Sebulan setelah surat itu kukirim kutanya kabarnya, apakah sudah bisa kuterima kehadirannya. "Maaf ya bu, pengiriman saat ini agak terkendala", ujar si pengirim itu. Sepertinya aku harus menunggu sampai waktu yang tidak ditentukan, pikirku.Rasa sabar selalu aku pupuk disetiap detik, menit dan waktu. Apalagi ketika temanku selalu bertanya, makin gundah gulana hatiku dibuatnya.

Seperti biasanya sebagai ibu rumah tangga yang baik, aku melakukan tugas harianku didapur. Ku suguhkan secangkir kopi manis dan selembar roti tawar buat suamiku. Sedangkan anak-anak sarapan pagi sambil menonton televisi. Ketika aku kembali kedapur rupanya piring kotor sudah menumpuk lagi.

Tiba-tiba ku mendengar suara orang asing mengucapkan salam di depan rumahku. "Assalamu'alaikum...assalamu'alaikum....assalamu'alaikum...",suara itu makin jelas ku dengar. "Mama...mama...mama..ada tamu...", Ungkap anakku. "Siapa nak...",ujarku sambil melanjutkan cuci piring yang tinggal sedikit lagi. Berkali-kali anakku memanggilku, segera kutemui tamu itu. Hatiku berdegup kencang, ketika melihat kedatangannya. "Mau cari siapa bang...",tanyaku. "Apakah adek yang bernama Hj. Laila Rahmi...",sahutnya. Rasanya tak sanggup ku berkata setelah melihat sesuatu yang dibawanya. "Tolong tanda tangan disini ya dek", ungkap tamu itu. Karena saking bahagianya, langsung saja kuambil kertas dan pena dalam genggamannya. "Hati-hati dek"ujarnya. "Maaf bang, tanganku basah karena sedang cuci piring. Kemudian tukang pos itu berlalu pergi setelah memberikan sebuah paket istimewa yang selama ini kunantikan kehadirannya.

Hj. Laila Rahmi

Limbanang, 25 Juni 2020

Jam 08:54 wib

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

tamu istimewanya paket buku ibu yaa... selamat

25 Jun
Balas

Buku siap mendarat...Selamat uni

25 Jun
Balas

Selamat... sukses Bu Hajjah..

25 Jun
Balas

Selamat...ya..

25 Jun
Balas

Alhadulillah, mau.. hahah, salam kenal dan sukses selalu bu

25 Jun
Balas

siip ibu

25 Jun
Balas



search

New Post