Larasati Huri Saputri

Bertugas di SMA Negeri 1 Bergas Kab. Semarang ...

Selengkapnya
Navigasi Web

Virus itu MediaGuru

VIRUS MEDIAGURU

Beberapa bulan terakhir banyak guru yang terjangkit virus yang mewabah. Gejalanya antara lain mulai dari suka menyendiri, mulai menjauh dari teman-teman dengan berbagai alasan, betah berjam-jam di depan laptop, suka begadang, dan tidak fokus saat diajak berbicara. Penyakit itu mulai menyerang guru dari berbagai usia dan di berbagai kota. Bahkan sampai keluar pulau Jawa.

Para dokter tidak bisa menyimpulkan penyakit yang mulai menyerang para pendidik bangsa tersebut, apalagi mengobatinya. Mereka menduga ada jenis virus baru, tetapi tidak tahu penanganannya secara medis. Bahkan keluarga dari Guru yang terserang virus tersebut juga merasa heran dengan fenomena tersebut. Memang tidak merugikan yang lain, penderita tetap beraktifitas seperti biasanya. Mengajar di depan kelas, membimbing dan mendampingi siswa seperti biasa. Tidak ada efek negatif yang timbul dan berakibat tidak baik bagi lingkungan.

Penyebarannya berpindah-pindah, dari Demak, Semarang, Purwodadi, Batang, Wonosobo, Kendal, hingga ke Medan. Hal tersebut mengundang penasaran banyak orang, terutama yang ingin sekali mengetahui namanya dan "dalang" penyebarnya sehingga mewabah kemana-mana.

Tidak sulit mewawancarai para guru untuk mendapatkan informasi. Itupun dilakukan dengan menyamar menjadi salah satu guru. Akhirnya, informasi akurat didapatkan. Virus itu bernama MediaGuru. Ya, MediaGuru telah memciptakan virus dimana-mana, membuat para Guru betah berjam-jam di depan laptop untuk menulis buku.

Buku? iya, buku. Entah bagaimana caranya tim MediaGuru bisa memacu guru untuk menulis buku hingga tahun ini sudah ribuan karya guru bertengger di beberapa perpustakaan dan toko buku. Salut untuk usahanya menggiatkan literasi di Indonesia. Semoga virus itu bisa menyebar ke seluruh Indonesia.

Bergas, 09 Januari 2019

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Tulisan yang segar. Keep writing Bu

09 Jan
Balas



search

New Post