Legimin Syukri

Lahir di Simalungun 21 Maret 1963. Alumni IAIN SU Fakultas Syariah. Pegawai Kemenag Kota Medan....

Selengkapnya
Navigasi Web
Lebih Memilih Tempat Hiburan Ketimbang Tempat Ibadah (Dokpri)

Lebih Memilih Tempat Hiburan Ketimbang Tempat Ibadah (Dokpri)

Situasi pergantian tahun di kecamatan Medan Denai Medan terasa semarak ditandai dengan ramainya kawula muda berputar-putar menyusuri jalan protokol, sambil menunggu pukul 00.00 WIB

Ada yang berkonsentrasi di tempat hiburan di berbagai titik yang diadakan oleh warga. Mereka berkumpul sambil membakar ikan, ayam, dan juga kerang rebus. Inilah yang lebih digandrungi anak muda kita.

Berbeda pula dengan badan kemakmuran masjid (BKM) yang sudah jauh-jauh hari, telah membuat program untuk mengisi malam pergantian tahun dengan berbagai kegiatan yang bersifat menyeru umat ke jalan kebaikan.

Masjid Istiqamah misalnya, masjid yang termegah di Kecamatan Medan Denai ini tidak pernah sunyi dari berbagai kegiatan. Karena Badan kemakmuran yang sangat aktif dibantu remaja masjidnya yang tidak pernah sunyi dari kegiatan.

Di malam pergantian tahun kemarin, di masjid ini mengundang para Qari dan Qariah untuk menunjukkan kebolehannya dengan haflatul Qur'an.

Tidak tanggung-tanggung,. 5 Qari silih berganti melantunkan ayat-ayat suci Al Quran yang dihadiri tidak kurang oleh seribuan jamaah.

Acara yang dilaksanakan oleh Badan Kemakmuran Masjid Istiqamah ini pantas mendapat apresiasi dan penghargaan dari Kementrian Agama.

Karena telah aktif membantu tugas yang seharusnya dilaksanakan oleh Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan.

Kegiatan ini sekaligus menjadi contoh bagi badan kemakmuran masjid yang lain untuk berlomba-lomba dalam kebaikan. Datangnya Tahun Baru 2020 insya Allah akan membawa keberkahan hidup.

Namun jika dibandingkan dengan tempat keramaian yang jumlahnya beberapa tempat, jumlah kegiatan keagamaan ini sangatlah sedikit. Masyarakat lebih banyak memilih tempat hiburan dan perniagaan dari pada tempat ibadah.

Rasulullah dulu pernah juga ditinggalkan berdiri di atas mimbar ketika ada dua hal yang waktunya bersamaan. Kewajiban salat Jumat, berdagang dan hiburan. Mereka memilih berdagan dan hiburan ketimbang mendengar khutbah dan salat Jumat.

Karenanya turunlah surat Aljumuah untuk meninggalkan jual beli katika sudah tiba waktu salat Jumat.

Wallahu a'lam bisshawab wailallahi turjaul umur

Baity jannati, 6 Januari 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Sampai saat ini begitulah yang kita tmukan, Pak. Benar, kita tidak harus putus asa.

06 Jan
Balas

Terima kasih saudaraku M. Rasyid Nur sudah mampir. Sehat elalu barakallah

06 Jan

Begitulah duniawi lebih menggoda yah Abah. Alhamdulillah, DKM Medan Denai mengundang para qari ramaikan tahun baru dengan kumandangkan Kalam Ilahi. Teruntai doa untuk Abah semoga Rahmat Allah terlimpah untuk kesehatan Abah dan barakallahu fiik

06 Jan
Balas

Tugas kita hanya menyampaikan, sedangkan hidayah mutlak milik Allah. Sehat selalu Ibu Siti barakallah

06 Jan



search

New Post