Lady_Dia

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Terlalu Jago
Terlalu jago

Terlalu Jago

Gambar yang saya screenshoot dari salah satu permainan di medsos tersebut bukan tanpa alasan. Saya cukup tersentuh sambil terkekeh miris saat membaca isi 'meme' tersebut, ya Terlalu jago. Saya pernah dipanggil atasan beberapa kali dalam beberapa pekerjaan yang pernah saya jalani dan yang dibahas adalah tentang hal tersebut. Saya terlalu jago dalam melakukan pekerjaan saya, sehingga teman teman yang tidak jago tertinggal jauh dibelakang saya. Hal ini justru menurut Atasan saya bukan hal yang baik. Disamping tepat sekali akan menimbulkan kecemburuan dari rekan kerja yang lain, hal itu juga menyentil dan menyadarkan saya bahwa saya terlalu egois mementingkan diri saya sendiri tanpa memperhatikan rekan disekeliling.

Lah kok begitu?

Lah iya toh. Pada dasarnya setiap pekerjaan adalah kerja tim. Walau masing-masing orang punya tugas, tanggungjawab dan kewajibannya masing-masing. Saat kita menonjol dibandingkan yang lain, akan jadi jadi masalah buat yang lain, "si anu bisa kenapa kamu tidak??". Dan percayalah selain bikin cemburu juga bakal bikin sakit hati rekan. Klo udah gitu suasana kerja bakal jd gak menyenangkan. Iya kalau atasan anda menganggap yang anda lakukan sebagai sebuah prestasi yang bisa dibanggakan, nah kalau dia merasa anda cuma pamer bahkan dia merasa kalau anda berniat menggesernya dari tampuk kuasanya saat ini, ya bakal bahaya kan?

Jadi saat anda sudah terlalu jago dan lingkungan tidak mendukung anda untuk melanjutkan kejagoan anda. Tolong rem diri anda, sesuaikan dengan standart yang ada,namun tetap lakukan yang terbaik yang ada bisa, yang paling penting bantu rekan anda yang kesulitan dan gak jago tadi itu. Disamping akan memberi manfaat buat kinerja tim, anda juga bakal jadi rekan yang disayang oleh rekan anda. Percaya deh... I've been through that...

Jadi terlalu jago itu gak penting kalau malah bikin kesenjangan, jagoan terbaik adalah yang bisa membuat sekelilingnya bersama-sama menjadi jagoan.

Dan kalau atasan anda belagu, jangan lupa juga buat bilang,

"Bos jadi atasan jangan belagu, atasan dipajak sentral banyak yang 3potong cuma limpul"

Sekian semoga berkenan 🙏🙏😊

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post