Tak
Naskah puisi
403.13/03/2021
Melirik Kebencian(Tak)
Oleh LM
*****
Sudah larut malam
Dan kebencian itu belum usai
Sudah hampir subuh
Dan kekusutan itu belum berakhir
Sudah akhiri saja
Kataku!
Tapi tak semudah membuka mulut
Dan...
Mengumpat tentangmu
Sementara
Menghadang detak detik jarum jam tak mungkin lagi
Tubuh beku itu aku
Dan ingatan buruk itu kamu
Mari menelan ludah
Mari menyelesaikan keruh keluh kesahmu
Semua beragu pilu
Sesaat selepas isya
Jangan mengenang janji siapapun
Nanti seusai subuh
Jangan membangun angan atas apapun
Berikan saja senyuman pada burung-burung yang tak pernah menatap mata kita
Sepi
Sunyi
Mati
Benci
Membakar
Diri
Tak
#Naskah puisi lepas unk gurusiana 403
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar