Lisa Lazwardi, S.Pd

Menjadi pendidik yang bisa memberikan manfaat untuk orang banyak merupakan impian saat memilih profesi guru. Mengabdi di SMAN 1 Kecamatan Akabiliru...

Selengkapnya
Navigasi Web
Curahan Hati Menjelang 1 Ramadhan

Curahan Hati Menjelang 1 Ramadhan

Empat kurcaci sudah berkumpul di rumah sejak sore kemaren. Kak Rani sudah dipulangkan dari asrama dan selama bulan puasa bersama keluarga. Setelah makan malam, kami berkumpul di ruang tengah sambil bercerita.

"Adek..., sehari lagi kita puasa. Hmmm.. Bunda ragu, apa Adek kuat untuk puasa ya?" Zizi langsung mengangguk mantap, " Puasa tahun lalu Adek hanya batal 2 Bunda." Bunda kembali bertanya, " lapar gak Adek? Gak nangis kan..?"

" Yang nangis tuh Ian Bunda. Habis Adek seenaknya, Ian sedang sakit perut nahan lapar, Adek malah makan-makan dekat Ian denga nikmatnya." Kami semua tertawa mendengar curhat Lian. "Kalau Uni sama Kak Rani, kelas satu SD kami sudah puasa juga, rasanya ada batal satu, di hari pertama." Caca juga mengenang puasanya waktu seumuran Zizi.

Keempat kurcaci sepakat, yang sulit itu hari pertama puasa ketika mulai belajar puasa. "Adek juga sekarang kelas satu, semoga Adek gak nangis." Jawab Zizi sambil tertawa. "Eh...gigi Adek ada jendelanya, " Bunda melihat dua gigi Zizi sudah ompong. " Tanda Adek mulai besar dan kuat puasa Bunda.." kata Kakak dan Uni sambil saling lirik.

"Semoga puasa hari pertama Zizi tanpa air mata ya Nak. Tidak seperti Tante Atik ketika seumuran Adek, yang selalu menutup mata saat iklan sirup tayang di layar televisi, waktu panas sedang terik." Para kurcaci serempak tertawa.

#Tantangangurusiana

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren ulasannya

13 Apr
Balas

Terima kasih Bundo

13 Apr

Kereeen ulasannya, Bunda. Salam literasi

13 Apr
Balas

Terima kasih Pak..Salam.literasi

13 Apr

Semoga ananda dikuatkan. Semangat puasa ya anak-anak. Barokallahu fiikuum.

13 Apr
Balas

Wa fii barakallah Bunda

13 Apr

menarik bu ulasannya

13 Apr
Balas

Curhat anak-anak Pak.. Terima kasih Pak

13 Apr



search

New Post