Rohkris dan Rohis
Tantangan hari ke-13
#Tantangagurusiana
Rohkris dan Rohis adalah kependekan dari Rohani Kristen dan Rohani Islam. Pada umumnya disetiap sekolah mulai dari tingkat yang rendah hingga tingkat yang tinggi dalam 1 minggu mengadakan kegiatan rohkris bagi pelajar yang beragama Kristen dan rohis bagi pelajar yang beragama Islam. dimana kegiatan rohkris dan rohis tersebut dikordinir oleh para guru agama masing-masing dan dibantu beberapa guru disekolahnya. Rohkris dan Rohis itu sendiri memiliki pengurusnya masing-masing. Pada umumnya kegiatan rohkris dan rohis dilaksanakan pada setiap hari jumat pagi, kegiatan rohkris dilaksanakan di Gereja terdekat dan kegiatan rohis dilaksanakan di Masjid terdekat, bila tidak ada gereja dan masjid terdekat maka kegiatan rohkris dan rohis dapat dilaksanakan di aula/ gedung di dalam sekolah. Adapun tujuan kegiatan rohkris dan rohis tersebut dilaksanakan adalah sebagai penumbuh iman dan budi pekerti kepada para siswa dan para guru serta pegawai/karyawan lain yang ada di sekolah tersebut. Rohkris dan Rohis selain bertujuan meningkatkan ke imanan dan budi pekerti juga bertujuan untuk mempererat silahturahmi antar civitas akademik (orang-orang yang ada dalam sekolah tersebut). Dan juga sebagai sarana latihan diri untuk melayani teman seiman. Yang memimpin/ yang memberikan amanah/ ceramah/ kegiatan Rohkris dan Rohis tersebut bergantian mulai dari guru, kepsek, tokoh agama yang diundang dari luar sekolah dan orang yang dianggap mampu dalam bidang keagamaan. Demikian secara singkat tentang rohkris dan rohis yang dilaksanakan di sekolah.
Batam, 28 Januari 2020
--Mangatur Panjaitan--
DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar