Mardi Panjaitan

Saya adalah seorang guru, pelatih dan pembicara . Bagiku hidup untuk belajar dan terus belajar. ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Pergilah Corona, kami sudah bosan di rumah.

Pergilah Corona, kami sudah bosan di rumah.

Tantangan Gurusiana ke-22

Hampir tiga minggu kami mengisolasi diri dirumah, anjuran pemerintah untuk tetap di rumah menahan laju langkah kami untuk tetap mematuhinya. Kamipun sudah mulai terbiasa bekerja dari rumah, berbagai materi pelajaran dan tugas siswa kami rancang dari rumah. Bahkan anak-anak kamipun sudah membiasan diri mereka belajar dirumah.

Tapi tak bisa dipungkiri budaya yang selama ini sudah mengakar dan tumbuh dalam diri kami, sebagai makhluk sosial sangat tersiksa rasanya tidak bisa berkumpul dengan teman-teman , tidak bisa lagi bersalaman bahkan menghadiri dan mengadakan hajatan sudah dilarang, bahkan yang lebih menyedihkan kalau terjadi kemalangan terpaksa rasa duka hanya kami sampaikan melalui group wa.

Ahk....ada rindu yang mendalam, rindu kembali kepada kehidupan normal. Kehidupan yang bebas tanpa ketakutan, kehidupan dimana kita bisa berkumpul saling menguatkan. Rindu bisa melatih kembali, memberikan ilmu kepada anak-anak di dojo tempat kami berlatih, bahkan yang paling menyesak adalah rindu berdiri dihadapan siswa dimana mereka serius menyimak saat saya menjelaskan, rindu tegur sapa dan menerima salam setiap pagi dari seluruh siswa yang kami sudah terapkan sebagai pembentukan karakter. Kini, semua terasa hampa. Banyak ketakukan dan rasa cemas. Takut ketemu kerabat, takut menerima tamu dirumah, bahkan takut apakah esok akan baik-baik saja.. Sungguh luar biasa memang keadaan saat ini, bahkan sudah tiga minggu kamipun terpaksa ibadah dirumah.

Ahk....semoga masalah covid ini segwra berlalu, sebab aku percaya selagi mentari pagi masih bersinar, itu artinya selalu masih ada harapan, harapan untuk hidup yang lebih baik. Corona bisa saja merubah budaya dan prilaku kita, tapi corona tak bisa membunuh iman kita untuk tetap percaya pada kuasa Tuhan, pencipta semesta.

Ahk....kerinduan ini semakin membuncah, kerinduan yang mendalam akan kehidupan yang penuh dengan kebahagiaan. Pergilah corona, kami sudah bosan dirumah.

#Gurudiatasgaris

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Semoga segera berlalu ya Pak, AamiinSungguh sangat menyiksa, saya kangen kajian yang biasa setiap minggu bisa 3 sampai 4 kali kajian. Hati terasa hampa dan kering

06 Apr
Balas

Iya bu..sebab budaya kita memang budaya silahturahmi...suka berkumpul dan bermasyarakat..jadi saat disuruh dirumah serasa menyiksa..hehhe

07 Apr



search

New Post