MARNIATI, S.Sos, M.Pd

Hamba Allah yang diamanahkan sebagai Pendidik pada MTsN 1 kota Pekanbaru...

Selengkapnya
Navigasi Web
AMANAH

AMANAH

Satu kata yang mudah di ucapkan namun sangat berat untuk di laksanakan. Ada 2 sikap manusia ketika amanah itu di sampaikan kepadanya. Pertama, menerima dan berjanji untuk melaksankan. Kedua, menolak karena berkaca pada kemampuan diri dan merasa tidak sanggup untuk melaksanakannya.

Bertolak dari kata menerima atau tidak, sebenarnya, lahirnya manusia kedunia juga dikarenakan adanya amanah yang Allah SWT berikan. Jika calon manusia yang ada didalam rahim sang ibu menerima, maka ia akan lahir kedunia. Sebaliknya jika tidak, maka ia akan gugur. Jadi dari lahir nya manusia adalah mengemban amanah dari sang pencipta. Apa amanah yang harus di jaga dan dilaksanakan itu ??! Tak lain adalah untuk beribadah kepada Allah SWT. "Tidak akan Ku ciptakan jin dan manusia selain beribadah kepadaKu" (Adzaariyaat : 56)

Menurut saya pribadi, janganlah meminta-minta amanah lagi, karena amanah yang di bawa dari alam rahim saja sudah terasa berat untuk dilaksanakan dan di pertanggung jawabkan.

Sebagaimana kisah sahabat, Umar bin Abdul Azis yang di beri amanah sebagai khalifah pada dinasti ummayah. Beliau menangis sambil berkata " Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun .."

Juga sahabat Abu Dzar yang bertanya kepada Nabi, "ya Rasulullah mengapa engkau tidak memberikan jabatan kepada saya"

Rasulullah SAW berkata "Sesungguhnya jabatan itu berat dan engkau lemah. Kelak jabatan itu akan menjadi sesuatu yang hina dan penyesalan di hari akhir jika tidak dapat melaksanakan dengan baik dan mempertanggung jawabkannya" (H.R. Muslim)

Wallahu 'alam bisawab

Pekanbaru, Saturday, Jan 21

S

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Ulasan yang bermanfaat bunda. Sukses slalu

09 Jan
Balas



search

New Post