Tutor Sebaya.
Guru di ibaratkan sebagai seorang dalang yang harus pandai memainkan peran pemain dengan bermacam - macam karakterm. Dalam proses belajar mengajar seorang guru wajib mengerti kondisi siswa mulai dari IQ, mental, kondisi sosial ekonomi dan cita citanya .perbedaan IQ anak juga merupakan masalah tersendiri bagi seorang guru.
Guru dengan berbagai metode mengupayakan semua siswanya mampu memahami dan mengerti materi yang telah diberikan bapak dan ibu guru. Salah satu cara yang bisa digunakan dengan "tutor sebaya. "
Tutor sebaya mengajari anak belajar Mandiri dan bisa berbagi ilmu pada teman sebayanya. Selain itu tutor sebaya banyak manfaatnya. Anak selain mandiri juga memupuk rasa tanggung Jawa. Anak akan belajar berulang -ulang, karena mengajari teman sebaya.
Anak dituntut sabar saat menjadi tutor sebaya. Begitu juga dengan teman yang di ajarinya. Manfaat lain siswa semakin pandai bersosialisasi dengan temannya dan tidak ada perbedaan diantara mereka. Dari hasil tutor sebaya diharapkan minimal semua siswa memahami materi yang sudah diberikan oleh bapak dan ibu guru. Cara ini sudah sering digunakan dan hasilnya bisa dirasakan dengan meningkatnya hasil belajar siswa.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar