Minerpa

Lahir dan dibesarkan di sebuah kampung pinggir danau Singkarak Solok Sumbar. Sejak SD suka menulis sampai SMA.Kuliah di IKIP Padang S1 Pendidikan Dunia Usaha. S...

Selengkapnya
Navigasi Web
TIDUR DI PINGGIR JALAN (tagur ke 84) pentigraf ke 43

TIDUR DI PINGGIR JALAN (tagur ke 84) pentigraf ke 43

 

Siang itu di tengah teriknya matahari  yang sangat garang  memanasi bumi, aku mengendarai motor dengan  santai dan pelan. Angin  yang bertiup sepoi sepoi membuat udara  terasa sejuk  membuat mata terasa semakin berat . Jarak  tempuh dari sekolah ke rumahku sekitar 12 kilometer, memakan waktu sampai 25 menit untuk sampai ke rumah.

 

Di tengah perjalanan masih di sekitar pinggiran danau  sekitar 7 kilo perjalanan jalan sangat sepi mungkin karena matahari yang  sangat terik .  Tempat itu terkenal dengan nama sarang unggeh, karena banyaknya peohonan di pinggir danau yang berbatasan dengan bukit barisan  sehinggga burung bersarang dipepohonan itu.  Aku berusaha menghilangkan rasa kantuk dengan menyanyi kecil dan bersalawat.

 

Kira kira 300 meter didepanku terlihat ada orang yang tidur melintang di tengah jalan. Aku berjalan perlahan sambil menengok kearah orang itu, seorang lelaki paruh baya yang berpakaian kumal dan berkain sarung yang terlilit dilehernya . Lelaki itu tidur tengkurap  matanya terpejam, kusapa “ Bapak jangan tidur di jalanan  nanti di lindas mobil”. Tiba tiba dia bangkit sambil tersenyum lebar  menjawab “ Aku cuma pura pura kok  dik “. Aku lansung menggas motorku  lari sejauh jauhnya menghindari lelaki yang ternyata orang gila itu.  Untunglah tak berapa jauh ada sebuah rumah makan  dengan  banyak orang . Aku menarik napas dalam dalam beristigfar dan berhenti sebentar minum air di botol yang kuambil dari tas ku.

 

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Pentigraf yang keren bu

07 Aug
Balas

Makasih bunda sofia sdh mampir

07 Aug

Trimaksih admin

07 Aug
Balas

Keren Prntigraf nya bu...

07 Aug
Balas

Makasih bu rita..

07 Aug

Mantap, uni....

07 Aug
Balas

Makasih ira

08 Aug



search

New Post