mitayani metta agt

Maaf photo profil blum sukses uplod, Bersyukur dan menikmati waktu saat menulis,.menulis dengan ikhlas demi terus belajar. Saya bukan siapa siapa yang ingin bis...

Selengkapnya
Navigasi Web
BELAJAR satu hal lagi
Memaafkan Diri Sendiri

BELAJAR satu hal lagi

Belajar Sepanjang Hayat, adalah ungkapan yang sering kita dengar. Tapi memaknai ungkapan tersebut tidak semudah mengucapkan. Terkadang seseorang tidak menyadari kebutuhannya untuk terus belajar. Banyak orang memaknai belajar adalah membaca buku pelajaran. Sebaliknya sedikit orang yang menyadari bahwa yang namanya belajar bisa jadi belajar banyak hal.

Belajar adalah untuk menjadi bisa. Bisa dalam hal yang kita pelajari. Kita manusia perlu bisa apa saja, yang membuat kita menjadi lebih baik. Mengapa belajar harus sepanjang hayat. Karena selama hidup kita akan selalu berhadapan dengan berbagai masalah atau persoalan. Kita perlu ilmu untuk memecahkan masalah dan persoalan yang ada di depan kita.

Demikian juga untuk menjadi seorang dengan pribadi yang utuh. Tidak semua orang bisa mengenali siapa dirinya, dengan segala kelebihan dan kekurangannya. Menjadi pribadi yang utuh perlu sebuah perjuangan dan pembelajaran. Allah memberikan pembelajaran pada kita hambanya dengan berbagai bentuk. Bisa jadi berupa peringatan, cobaan, ujian maupun musibah sekalipun.

Adalah sebuah karunia dan rezeki ketika seseorang selalu bisa mengambil hikmah dan pelajaran dari sebuah peristiwa. Untuk selanjutnya butuh sebuah komitmen untuk menjadikan diri lebih baik. Memegang dan menjalani sebuah komitmenpun perlu belajar dan perjuangan.

Karena, ternyata ada satu hal yang tidak mudah buat kita menjalani. Ketika datang sebuah penyesalan. Memaafkan diri sendiri bukanlah sesuatu yang mudah. Jika orang lain yang melakukan kesalahan, kita bisa saja memaafkan kemudian melupakannya. Karena orang tersebut bisa jadi tidak selalu bersama kita. Tetapi bagaimana jika kesalahan itu baru kita sadari, bahwa kita telah melakukannya. Rasa bersalah akan selalu mengikuti kita. Tidak mudah bagi kita untuk menghapus dan memaafkan begitu saja. Bagaimanapun diri sendiri lebih kritis dalam menilai diri, mengenali sesuatu tidak berjalan sesuai hati nurani kita.

Komitmen untuk tidak mengulangi, mungkin adalah salah satu obat. Dan menyadari bahwa semua manusia mempunyai kekurangan sehingga sangat mungkin bagi setiap orang melakukan suatu kesalahan. Serta bersyukur hati masih dibukakan akan kesalahan yang kita lakukan. Karena masih banyak orang lain yang tidak menyadari sebuah kesalahan yang dilakukannya. Semua karena kemurahan Allah. Karena segala sesuatu, sekecil apapun itu, hanya akan berjalan atas ijin dan kehendak Allah.

SubhanaAllah Walhamdulillah,

Atas kemurahan Allah kita semua tau segala hal. Bisa melakukan segala hal. Termasuk menulis di sini

Astaqfirullahalladhim, semoga terlindungi dari segala penyakit hati.

Amiiin...!!!

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Aamiin.. Belajar dr pengalaman,.. njih Bund...

24 Oct
Balas

Siap bun..

24 Oct

Aamiin. Alhamdulillah.

24 Oct
Balas



search

New Post