Masa Depan Santri
Dalam perkembangannya zaman yang semakin maju, Pendidikan Pesantren mungkin dianggap tidak penting ataupun kurang bermanfaat. Tetapi ada sesuatu tradisi yang tidak luntur yaitu sifat tunduk terhadap kyai dan para gurunya. Di zaman ini banyak para pelajar yang kurangnya adab terhadap gurunya. Tidak sedikit dari kalangan pelajar yang mau membentak ataupun membangkang apa yang diperintahkan oleh gurunya. Maka pendidikan pesantren perlu dipelajari bagaimana para santri sikap didepan guru-gurunya, agar masa depan para pelajar yang diperangi kemajuan zaman tetap mempunyai kepribadian dan akhlak yang baik.
Didalam dunia pesantren banyak kisah santri yang dapat menjadikan inspirasi dan pengoreksian diri. Banyak dikalangan santri bila berhadapan kyai ataupun gurunya itu selalu menundukkan kepala sebagai rasa hormat kepadanya. Selain itu akhlak santri terhadap kitab yang ia pelajari itu tidak ingin bahwasanya kitab tersebut diletakan begitu saja atau tidak ada rasa penghargaan terhadap kitabnya. Maka alasan para santri untuk menghargai ilmu ialah karena didalam kitab tersebut itu ada pengarang oleh ulama' yang alim, perhargaan tersebut sebagai wasilah kemanfaatan ilmunya.
Tetapi memang di sebagian Pesantren banyak di kalangan santri yang kurang berani ataupun kurang siap menghadapi kemajuan. Banyak para santri yang keluar dari pondoknya yang menjadi Ulama', kyai ataupun Ustadz. Masih kurang santri yang bisa memimpin percaturan politik dan kemenejemenan. Banyak para pemimpin negara ataupun pemerintahan yang tidak didominasi oleh para santri. Maka dari itu alumni-alumni santri harus ada dua jalur yang diurusi, ada jalur santri yang mengurusi agama dan ada santri santri yang bisa mengurusi dunia pemerintahan maupun ketenagaan.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Kereeen ulasannya, Bunda. Salam lterasi