Moh Yasin

Kepala Sekolah di SDN Nyabakan Timur III Kab. Sumenep Madura. Kegiatan diluar kedinasan Praktisi KBRA ( Keluarga Besar Ruqyah Aswaja ) Sumenep, Organisasi, menu...

Selengkapnya
Navigasi Web
SANTRI

SANTRI

Kalau kita bicara santri sangat identik dengan Pondok Pesantren. Di Pondok Pesantren inilah para santri di didik tentang pemahaman ilmu agama dan ilmu pengetahuan umum. Kalau kita lihatkegiatan di Pondok Pesantren itu sangat full sekali.

Pukul 03.00 WIB, para santri sudah mulai terbangun, kalu misalnya ada santri yang masih lelap dalam tidurnya ada ketua bilik ( sebutan untuk keamanan pesantren ) yang akan membangunkannya. Ketua bilik lengkap dengan bambu di tangan akan berkeliling pesantren, tujuannya adalah agar penghuni bilik terbangun.

Semua santri akan digiring untuk berkumpul di masjid, untuk melaksanakan Sholat Tahajjud terus wiridan sampai menunggu saat Subuh tiba.

Setelah Sholat Subuh dilanjutkan dengan pengajian kitab kuning sampai pukul 06.00 WIB, baru setelah itu para santri akan kembali ke bloknya masing - masing untuk persiapan masuk sekolah. Pada pukul 07.00 WIB para santri sudah harus berada di kelasnya masing - masing sesuai dengan jenjangnya mulai dari MI, MTs, MA, SMA, dan SMK.

Pukul 13.00 WIB, para santri keluar dari ruangan kelasnya masing - masing kembali lagi ke blognya. Waktu senggang ini dipergunakan oleh para santri untuk masak, sambil menunggu nasi matang waktu tersebut dipergunakan oleh para santri membaca buku - buku pengetahuan agama maupun umum, ada yang diteras masjid ada juga yang di blognya masing - masing.

Setelah nasi masak mereka akan makan bersama - sama, meskipun makan seadanya tapi mereka para santri makan dengan lahapnya.

Kemudian para santri akan istirahat sambil meunggu azan ashar, azan ashar tiba para santri menuju ke masjid untuk sholat ashar berjamaah, setelah sholat ashar para santri sekolah diniyah sampai pukul 17.00 WIB, pulang dari sekolah diniyah para santri mempersiapkan diri untuk sholat maghrib dan keluar dari masjid setelah sholat isyak.

Kegiatan selanjutnya para santri masuk keruangan kelasnya masing - masing karena pada malam hari sampai pukul 21.00 WIB, ada kegiatan " Bimbingan Khusus ", setelah Binsus baru para santri makan malam. Seperti itulah kegiatan para santri dalam kesehariannya.

Akan tetapi terdapat satu hari dalam satu minggu yang selalu ditunggu - tunggu oleh para santri yaitu hari Jum'at. Karena pada hari Jum'at para santri di jenguk oleh keluarganya. Pada hari Jum'at inilah para santri melepaskan kerinduan kepada kedua orang tuanya atau kerabatnya yang hadir pada hari itu. Dan pada hari Jum'at itu biasanya para santri mendapatkan makanan yang spesial yang sudah dipersiapkan sebelumnya oleh keluarga.

Annuqayah, Guluk - Guluk, 2 Pebruari 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post