muallifah allifah

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Kado Terindah di Penghujung dan Awal Tahun

Kado Terindah di Penghujung dan Awal Tahun

Tulisan ini saya buat karena semata tugas pelatihan untuk belajar menuliskan hal istimewa yang menyenangkan/menyedihkan selama setahun ini. Saya memilih untuk menuliskan hal yang menyenangkan saja karena alangkah baiknya kita berbagi hal yang indah dari pada berbagi kesedihan.Yang akan saya tulis ini bukan maksud untuk pamer atau niatan berbangga diri.Tapi semata karena merasa nikmat ini merupakan sesuatu yang sangat istimewa karena waktu momentnya yang menarik yaitu di penghujung dan awal tahun.

Cerita bahagia ini dimulai ketika putriku mendaftar PPG dan dinyatakan diterima sebagai peserta PPG.Berita ini diterima di akhir tahun tepatnya bulan Desember 2017,dan bulan Februari 2018 mulailah masa perkuliahan.Waktu dilalui dengan perjuangan panjang menekuni tugas-tugas kuliah yang padat. Masih teringat lika- liku selama menjalani serentetan tes yang sulit. Bagaimana tidak,tes pertama mendapat sesi siang hari dan ternyata diundur sampai pukul 16.00 WIB. Setelah menunggu dari pagi sampai sore disertai rasa kantuk dan bosan mendekati waktunya tes, pihak panitia mengumumkan untuk sesi selanjutnya tes tidak bisa dilaksanakan dan diundur karena server error secara nasional.Bayangkan...kami pulang dengan badan lelah dan perasaan resah dan gelisah. Setelah menunggu agak lama pengumuman lulus dan diterima sebagai mahasiswa PPG mampu meredam rasa galau kami.Inilah kebahagiaan pertama dan merupakan hadiah terindah di penghujung tahun 2017 dan di awal tahun 2018.

Selanjutnya masa perkuliahan dijalani putriku dan selesai di bulan Desember 2018 genap !0 bulan.Sedangkan Desember 2018 adalah bulan puncak perjuangannya.Bulan Desember 2018 jadual UN PPG nya.Moment yang tak kalah pentingnya yaitu bersamaan diadakannya seleksi tes CPNS.Tes CPNS ini pun melewati serentetan tes.Hanya doa yang bisa kupanjatkan disujud-sujud malamku dengan kepasrahan tingkat tinggi.Hasbunallaah wani’mal wakiil dan seyakin-yakinnya pada Allah. Dan Syukur alhamdulillah di penghujung tahun 2018 kuterima berita gembira putriku lulus UN PPG nya dan bulan Januari 2019 juga dinyatakan lolos CPNS.Inilah kebahagiaan kedua di akhir 2018 dan awal tahun 2019.Barakallaah.

Penulis adalah peserta Sagusabu Kudus-2

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

mantap. mengalir lancar dan lunyu

14 Jan
Balas

hmmm...mksh pak leck

14 Jan

Bagusss.lancar jaya

14 Jan
Balas

lancar jaya toko bangunan ya Buk...

14 Jan



search

New Post