Muhajir Syam

Muhajir, lahir pada tanggal 21 Juli 1976 di Dusun Sumber Lanas Desa Teluk Jati Dawang Kecamatan Tambak Bawean Gresik. Saat ini aktif mengajar di SDN Ketaw...

Selengkapnya
Navigasi Web
Tantangan Lomba 1022 BUTUH STRATEGI UNTUK MEWUJUDKAN PERPUSTAKAAN YANG IDEAL
Bersama bergerak kita bisa untuk mewujudkan perpustakaan yang ideal.

Tantangan Lomba 1022 BUTUH STRATEGI UNTUK MEWUJUDKAN PERPUSTAKAAN YANG IDEAL

BUTUH STRATEGI UNTUK MEWUJUDKAN PEPUSTAKAAN YANG IDEAL

Perpustakaan sekolah sebagai salah satu sarana pendidikan penunjang kegiatan belajar siswa memegang peranan yang sangat penting dalam memacu tercapainya tujuan pendidikan di sekolah. Dalam Undang-undang Sistem Pendidikan Nasional (UU No.2 Tahun 1989), sarana penunjang proses kegiatan belajar mengajar dinamakan “sumber daya pendidikan”. Pada pasal 35 disebutkan bahwa “Setiap satuan pendidikan jalur pendidikan sekolah yang diselenggarakan oleh pemerintah maupun masyarakat harus menyediakan sumber belajar”. Pada penjelasan selanjutnya dinyatakan antara lain: “Pendidikan tidak mungkin terselenggara dengan baik bila para tenaga kependidikan maupun siswa tidak didukung oleh sumber belajar yang diperlukan untuk penyelenggaraan kegiatan belajar mengajar yang bersangkutan.

Setiap perpustakaan sekolah pasti memiliki tujuan yang mendukung terselenggaranya proses belajar mengajar. Menurut Yusuf (2007:3) menyatakan bahwa tujuan didirikannya perpustakaan sekolah tidak terlepas dari tujuan diselenggarakannya pendidikan sekolah yaitu untuk memberikan bekal kemampuan dasar kepada siswa, dan mempersiapkan mereka untuk mengikuti pendidikan menengah. Sejalan dengan hal tersebut di atas, maka tujuan perpustakaan sekolah yaitu:

a. Mendorong proses penguasaan teknik membaca

b. Membantu menulis kreatif

c. Menumbuhkembangkan minat dan kebiasaan membaca,

d. Menyediakan berbagai macam sumber informasi

e. Mendorong minat baca

f. Memperkaya pengalaman dengan membaca buku yang disediakan oleh perpustakaan

g. Mengisi waktu senggang melalui kegiatan membaca.

Strategi Pengembangan Perpustakaan Sekolah Yang Ideal

Untuk mewujudkan tujuan perpustakaan sekolah, setidaknya ada 5 tahapan strategi manajemen perpustakaan yang harus kita lalui bersama, yaitu; 1)Pengadaan koleksi perpustakaan sekolah. 2)Pengolahan koleksi perpustakaan sekolah. 3)Pengelolaan SDM Perpustakaan sekolah. 4)Menciptakan Pelayanan Prima untuk perpustakaan sekolah. 5)Strategi Pengembangan Perpustakaan Sekolah yang ideal

Nah, dalam ulasan saya kali ini akan fokus pada poin yang ke-5, yaitu Strategi Pengembangan Perpustakaan Sekolah yang ideal. Ada beberapa strategi yang kami ajukan, antara lain;

1. Adanya status kelembagaan yang kuat dari perpustakaan,

2. Struktur organisasi perpustakaan jelas dan berjalan dengan baik,

3. Memiliki ruangan yang memadai sesuai dengan jumlah siswa, bersih, dan penyinaran yang cukup

4. Memiliki tempat baca yang memadai

5. Memiliki perabot perpustakaan secara memadai,

6. Partisipasi pemakainya (siswa dan guru) baik dan aktif,

7. Jenis koleksinya mencerminkan komposisi yang baik antara buku teks dengan buku fiksi, yaitu 40% untuk buku teks, 30% buku-buku pengayaan, dan 30% buku fiksi serta judul buku yang dimiliki bervariasi,

8. Koleksi yang dimiliki sesuai dengan kebutuhan kurikulum sekolah,

9. Memiliki tenaga pengelola dengan kompetensi yang memadai,

10. Pengorganisasian koleksinya teratur, didukung dengan teknologi informasi dan komunkasi

11. Administrasi perpustakaanya tertib yang meliputi administrasi keanggotaan,administrasi inventaris buku dan perabot, peminjaman, penyusutan, penambahan buku, statistik peminjaman,

12. Memiliki sarana penelusuran informasi yang baik

13. Memiliki peraturan perpustakaan,

14. Memiliki program pengembangan secara jelas dan terarah,

15. Memiliki program pengembangan minat membaca dikalangan siswa,

16. Memiliki program mitra perpustakaan,

17. Melakukan kegiatan promosi dan pemasyarakatan perpustakaan,

18. Kegiatan perpustakaan terintegrasi dengan kurikulum dan kegiatan belajar,

19. Memiliki anggaran perpustakaan secara tetap,

20. Adanya kerjasama dengan sekolah lain,

21. Pelayanannya menyenangkan,

22. Ada jam perpustakaan sekolah yang terintegrasi dalam kurikulum

Dari strategi pengembangan perpustakaan sekolah diatas perlu komitmen guru ataupun pustakawan pengelola perpustakaan sekolah untuk mengeksplorasi kebutuhan dan juga hal-hal lain menyangkut fasilitas dan layanan. Tentu saja, dengan terlebih dahulu melihat kemampuan dan kemauan sekolah dalam pengembangan perpustakaan sekolahnya. Ada beberapa strategi yang perlu diperhatikan oleh kepala sekolah dan pengelola perpustakaan dalam membangkitkan minat baca anak didik.

1. Guru kelas dan kepala sekolah harus mempunyai kontribusi dan komitmen yang tinggi terhadap perpustakaan sekolah. Dikarenakan keberadaan perpustakaan menjadi penting untuk memperlihatkan kepada anak kepedulian sekolah terhadap minat baca siswanya.

2. Membuat program minat baca yang sudah diintegrasikan dengan kurikulum pembelajaran. Dalam program tersebut setiap bulan atau dua minggu sekali anak-anak diwajibkan membaca buku apa saja (komik, cerpen, dongeng, buku renungan, dan lainl-ain.) Pada tanggal yang telah ditentukan, minta mereka mengumpulkan laporan. Laporan bacaan dapat berisi data mengenai judul buku, pengarang, alasan mereka memilih buku tersebut, inti cerita, dan pelajaran yang tersirat di buku tersebut.

3. Guru kelas membentuk kelompok diskusi anak ke dalam beberapa kelompok kecil. Satu kelompok bisa terdiri dari tiga anak. Hasil dari laporan bacaan dapat juga dibagikan (sharing) kepada teman-teman mereka dalam kelompok. Kegiatan ini bisa dilakukan sebagai satu variasi mengajar.

4. Pihak sekolah harus menjalin kerjasama dengan orang tua/wali murid. Misalnya ketika dalam pertemuan-pertemuan khusus, guru kelas atau pimpinan mensosialisasikan “Ayo Gemar Membaca” dan menekankan pentingnya mengarahkan dan memotivasi minat baca anak.

5. Mengadakan lomba perpustakaan seperti karya tulis, mading, dan jenis kegiatan lainnya. Sehingga perpustakaan terkesan lebih menyenangkan, dan akan melahirkan bakat-bakat baru yang lebih kreatif di masa depan.

6. Berilah penghargaan terhadap anak didik yang rajin membaca. Tujuannya adalah agar mereka lebih aktif untuk berlomba-lomba membaca.

7. Diupayakan media internet di perpustakaan sehingga dapat menambah wawasan dan pengetahuan siswa.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Barakallah....tulisan yang keren.insya Allah menang

15 Oct
Balas



search

New Post