Muhammad Guntur

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Profesi Tak Terduga ( Part 3 )

Profesi Tak Terduga ( Part 3 )

Setelah mengetahui alamat rumah tersebut. maka. kami langsung menuju ke rumah yang tertera di pamflet tadi. Kami berjalan melalu gang kecil yang berada persis di sebelah rumah makan tadi. Gang kecil tersebut hanya bisa dilewati oleh 1 buah motor dan di kiri kanannya ada rumah - rumah penduduk.

Setelah berjalan kurang lebih 30 meter sampailah kami di rumah yang dituju. Rumah tersebut terdiri dari 3 kamar tidur, 1 ruang tamu yang memanjang, 1 kamar mandi. 1 dapur dan 1 tempat jemur kain yang terletak di atas dapur. Kami disambut oleh penghuni yang sudah tinggal di sana. Ada 2 orang yang sudah ada berarti hanya ada 1 kamar yang kosong

Penghuni pertama adalah mahasiswa jurusan Bahasa Jepang di STBA YAPARI yang berasal dari palembang. Nama sebenarnya adalah MARLIANSYAH tetap dia selalu memoerkenalkan diri sebagai MUHAMMAD IYAN YUSUF GANI AL PALEMBANI. Saya dan teman - teman saya nantinya memanggilnya dengan panggilan BANG YAN. Dari beliaulah nantinya saya tahu tentang Kanji, Huruf Hiragana, Huruf Katagana dalam NIHONGGO (BAHASA JEPANG) Dan dari koleksi buku - buku beliau juga saya belajar agama secara lebih mendalam. Mengenai Bang Yan ini akan diceritakan dalam sebuah episode khusus.

Penghuni kedua adalah Agus Sanjaya yang lebih tsrkenal dengan dengan panggilan APIL.. Berasal dari Kota Tanjung Pinang. Awalnya saya bingung antara nama asli dan nama panggilan sangat jauh berbeda. Baru setelah 2 bulan ssya tahu kalau apil itu singkatan dari agus upil karena orangnya suka ngupil. Mengenai Apil ini tidak banyak yang dapat saya ceritakan karena kami jarang bergaul disebabkan aktivitas kami yang berbeda. Apil kuliah di Fakultas Hukum Universitas Pasundan (UNPAS). Apil ini adalah seorang aktivis kampus yang cukup terkenal. Ketika terjadi demo tahun 98 Apil salah satu Koordinator Lapangan (KORLAP) untuk kampus srpanjang Jslan Setiabudhi

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Ditunggu kelanjutannya,jgn lupa kisah gadis2 bandung nya....hehehehe

04 Feb
Balas

Slamat berjaya P Gun, lanjutkan pd episode slanjutnya, insyaAllah akan sya ikuti tetus

03 Feb
Balas

Good......Pak Guntur Salaut... Ditgu episode selanjutnya. Semangatttttt

03 Feb
Balas



search

New Post