Mulya

Guru Geografi di MAN 2 Tangerang, Banten sejak tahun 2011 s.d sekarang. Aktivitas utama mendidik, selebihnya berkebun, menulis, berorganisasi, fotografi, dan me...

Selengkapnya
Navigasi Web
Apa itu Modifikasi Cuaca?
Sumber:Medcom.id

Apa itu Modifikasi Cuaca?

Musim hujan telah tiba. Alhamdulillah air berlimpah dibandingkan saat musim kemarau yang serba kekurangan air ditambah suhu udara yang panas. Itulah kehidupan saat kesulitan air (kemarau) mengeluh akan tetapi saat kelebihan air meyebabkan bencana banjir menyebabkan banyak kerugian harta, benda, bahkan nyawa.

Setidaknya dengan mengkomparasikan kedua keadaan yang berbeda tersebut, hal yang paling tepat adalah melakukan ikhtiar supaya tetap bisa bertahan hidup dan memininalisir dampaknya bagi manusia. Masalah finalisasi akhir biarkan Allah SWT memberikan keputusan terbaik untuk umat setiap umat ciptaan-Nya dan segala isi Bumi.

Salah satu bentuk ikhtiar saat musim kemarau dan hujan yaitu melalukan modifikasi cuaca. Modifikasi cuaca adalah mensegerakan terjadinya hujan. Hujannya disebut hujan buatan.

Jika saat musim kemarau awan hujan diberikan garam dari atas pesawat supaya awan mengalami kondensasl (pendinginan) sehingga uap air berupa gas berubah wujud menjadi butiran air sehingga turun sebagai hujan.

Berbeda dengan kondisi musim hujan seperti sekarang. Berdasarkan informasi dari Badan Meteorologi Kilmatologi dan Geofisika (BMKG) bahwa potensi curah hujan sangat ekstrim masih berpeluang turun di wilayah Jabodetabek. Hal tersebut terpantau pada awan yang berpotensi hujan bergerak secara horizontal (adveksi) menuju wilayah Jabodetabek berdasarkan satelit cuaca.

Sebelum awan sampai di wilayah Jabodetabek, awan disemai dengan memberikan garam dalam jumlah yang banyak dari atas pesawat terbang. Hal tersebut dilakukan dua kali dalam sehari. Pemberian garam pada awan akan mempercepat proses terjadinya hujan. Hal tersebut bertujuan supaya hujan turun sebelum sampai ke wilayah Jahodetabek. Diharapkan banjir tidak lagi terjadi di kawasan tersebut akibat curah hujan yang esktrem.

Pemerintah telah melakukan modifikasi cuaca tersebut. Mempercepat proses hujan sebelum sebelum sampai wilayah Jabodetabek. Patut kiranya berbagai upaya terus dilakukan supaya dapat meminimalisir dampak dari bencana banjir. Modifikasi cuaca sangat mahal akan tetapi untuk sebuah ikhtiar pantut diacungkan jempol. Menjadikan ilmu pengetahuan untuk mengurangi dampak banjir mengapa tidak.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post