Munyati

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
IBU, KITA SEMUA MENYAYANGI MU

IBU, KITA SEMUA MENYAYANGI MU

Minggu 22 November 2020, kami berkumpul di sebuah rumah besar ,rumah adik ku Ustadz Topik nama nya, beliau sudah menjadi kyai dan sudah memiliki Pesantren yang sudah mulai besar namanya , maka aku juga sebut dia ustadz Topik. kami akan mengadakan acara haul ( Mendoakan orang yg sudah wafat) ibu ku yang telah meninggal 14 tahun yang lalu.

Waktu sudah menunjukan jam 8 pagi,satu persatu adik adiku telah hadir di rumah ustadz topik, yaitu adik ku Abdur Rosyid bersama 4 anak -anak nya dari jakarta, di susul kaka perempuan ku , bersama 2 anak nya serta 1 cucu nyadari kota Bekasi,lalu adik ku bersama 4 anak nya dan 3 cucu nya, tinggal menunggu si bontot yang sedang menemani anak nya yang sedang sakit ,serta keponakan kakak ku yang sudah meninggal dunia.

jam 9.30 kita semua telah berkumpul , dan segera mulai ramah tamah dan temu kangen antar saudara, karena kita semua sudah mulai jarang bertemu terutama dengan adanya masa pandemi yang belum selesai.

dari hasil ramah tamah tentang keberadaan ibu yang sangat mencintai kita semua ,dengan kesimpulan sbb :

1. Ibu sosok wanita penyabar dalam menghadapi segala tantangan hidup berumah tangga .

2,Ibu selalu datang dalam mimpi nya seorang mantu yang baru di kenal beberapa bulan saja tinggal bersama ,dan setelah nya tinggal di rumah ku, sampai saat meninggalnya.

3. dari mimipi mimpinya itu yang akhirnya membuat sebuah acara haul, yang jarang sekali di adakan.

4, penyakit yang di derita ibu bukanlah penyakit yang ringan, ibu menderita penyakit diabet, sehingga tak berdaya,

5. Ibu telah sukses mendidik,mengajar serta menghantarkan kita anak-anaknya menjadi anak yang berkifrah dalam dunia pendidikan.

6. Ibu memberi mukena husus pada setiap anak perempuan nya , bila sudah memasuki pesantren, sebab kami tinggal di lingkungan pesantren,anak-anak asrama bila shalat berjamaah .betuk mukena nya bermotif panjang dari atas sampai bawah, yg di beri husus untuk tangan, agar telapak tangan tidak terlihat saat shalat, hanya bagian perut tangan yg terbuka. ,

Semoga Ibu diampuni segala dosa nya dan di terima amal ibadahnya.

رَبِّ اغْفِرْلِي وَلِوَ لِدَيَّ وَارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَنِي صَغِيْرَ ya Allah ampuni dosa ayah bundaku ,sayangilah mereka berdua seperti menyayangiku di waktu kecil ku. amiiin.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Ibu segalanya bagi setiap anak. Acara yang bikin hati makin terikat. Sukses selalu dan barakallahu fiik

24 Nov
Balas

Syukron bu doktor ,yg selalu membimbing ku.

24 Nov
Balas



search

New Post