Mursalim Nawawi, S. Pd. M.Pd

Mursalim Nawawi. S.Pd., M.Pd di lahirkan di Sidenreng Rappang 05 Oktober 1976, Bekerja di Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan pada UPT SMA PPM RAHMA...

Selengkapnya
Navigasi Web
SUDAH SEMPURNA KAH SHOLAT  KITA??(T811,T.56)
Jangan hanya dikerjakan tapi ada aturan yang perlu kita ketahui dan laksanakan

SUDAH SEMPURNA KAH SHOLAT KITA??(T811,T.56)

Perintah sholat adalah menjadi kewajiban bagi umat islam yang mengakui dirinya seorang muslim. Begitu pentingnya sholat kegiatan yang pertama diperiksa oleh Allah SWT di hati kemudian.

Secara umum sholat yang kita kenal ada dua yaitu sholat fardhu dan sholat sunnah. Sholat fardhu adalah sholat wajib yang harus dilakukan oleh seorang muslim. tak boleh di tinggalkan, dan bila ditinggalkan akan berdosa, sedangkan bila dikerjakan akan mendapatkan pahala.

Berbeda dengan sholat fardhu, sholat sunnah bukan wajib dan tak ditekankan untuk dikerjakan, Tapi siapa yang mengerjakannya maka akan mendapatkan pahala sedangkan bila ditinggal tak apa-apa.

Mengingat sholat fardhu adalah sholat wajib, mau tidak mau harus dikerjakan. Lebih afdol bila sholat fardhu ini dilaksanakan secara berjamaah karena pahalanya akan lebih banyak bila mengerjakan sholat fardhu sendiri sendiri.

Begitu pentingnya sholat fardhu, perintah untuk mengerjakannya dikategorikan wajib. Bila tak bisa berdiri maka bisa dilaksanakan duduk, bila tak kuasa duduk, berbaringlah, bila tak bisa berdiri, duduk atau berdiri maka pakailah hatimu. Ini menandakan tak ada alasan bagi seorang muslim untuk meninggalkan sholatnya.

Lalu apakah bila melaksanakan sholat fardhu saja sudah cukup, apakah sudah sempurnah sholat kita?

Apakah mengerjakan sholat fardhu sudah cukup urusan kita dengan sang Pencipta? Mungkin pertanyaan ini banyak yang menanyakan. Ada pula yang berpendapat demikian, yang penting sholat fardhu itu ditunaikan, selesailah urusan, tunailah kewajiban kita pada Sang Pencipta.

Apakah kita yakin dengan sholat fardhu kita akan diterima yang penting dilaksanakan?, mana cara kita sholat kadang terburu-buru, tak konsentrasi dan banyak pikiran keduniaan yang mengganggu saat sholat. Apakah anda yakin sholat fardhu semacam ini akan diterima?

Ingatlah saudaraku, sholat yang kita kerjakan itu harus khusu' dan ikhlas karena semakin kedua syarat ini kita tinggikan maka kadar sholat kita akan tinggi pula pahalanya.

Allah SWT melalui Nabinya yakni Nabi Muhammad SAW, Mengajarkan ummatnya beberapa sunnah nabi dalam kegiatan sehari-hari, termasuk mengerjakan sholat sunnah.

Memang dari segi pengertian sholat ini adalah sholat pilihan, dikerjakan dapat pahala, dan bila tak dikerjakan tak mengapa. Tapi justru bagi orang yang ingin mendapatkan lebih dari pahala sholat fardhu, maka ia akan mengerjakan sholat sunnah rawatib yaitu merupakan sholat sunnah yang mengiringi pelaksanaan sholat fardhu.

Sholat rawatib ini sangat dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW dilaksanakan, selain mendapatkan pahala, juga sebagai pelengkap kekurangan sholat fardhu yang kita kerjakan.

Jadi rugilah orang yang hanya mengerjakan sholat fardhu saja tanpa mengerjakan sholat sunnah rawatib, ternyata pahalanya sangat banyak.

Lalu Apa saja jenis sholat rawatib itu, Mengapa sangat dianjurkan dilaksanakan ??

Esok tulisan ini kita lanjutkan

Salam Perubahan

#MNGBC

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post