Belajar Dengan Teknologi Canggih
Pasuruan (SDK Sang Timur Pasuruan ) Sekolah menjadi institusi strategis bagi terselenggaranya kolaborasi kemajuan teknologi dengan dunia pendidikan. Melalui sekolah siswa diharapkan akan memperoleh informasi perkembangan teknologi terbaru dari sumber-sumber yang dapat dipertanggungjawabkan. "Untuk itulah kami mencoba melakukan terobosan dengan mengubah paradigma belajar dari buku ke tablet sebagai perangkat teknologi baru sebagai tools yang membantu dunia pendidikan," demikian Kepala SDK Sang Timur Pasuruan pada Jumat ( 19/1/2018 ), saat memperkenalkan perangkat teknologi tablet sebagai perangkat pembelajaran di sekolah tersebut. Disampaikan salah satu guru SDK Sang Timur Pasuruan, pembelajaran menggunakan tablet dapat mentransformasi cara mendidik, cara belajar, termasuk proses menyerap pada anak selaku peserta didik. Cara ini sangat efektif dan efesien karena guru dan siswa dapat berkolaborasi aktif saat pembelajaran, siswa juga dapat mengakses informasi langsung seperti e-book, penyimpanan data di awan (cloud), paperless, sharing data, dan dapat memperbanyak (print) data di mana pun. SDK Sang Timur Pasuruan, paradigma belajar antara guru dan siswa juga berubah. Bukan hanya pada alatnya saja yang berubah. Misalnya guru harus menyiapkan bahan ajar berbasis tablet. Melalui program-program yang sesuai dengan yang sudah disediakan program Silv dalam perangkat tablet tersebut. Termasuk kemudahan integrasi dan fitur-fitur pendidikan. "Inilah keuntungannya proses pembelajaran jadi sangat efektif efisien, baik untuk guru maupun siswa," Sementara itu, pengunaan tablet dalam program silv sudah banyak pengunaan tablet sebagai sarana pembelajaran sudah lama dilakukan negara-negara maju, misalnya di Amerika. Dari tayangan yang diperlihatkan pada acara tersebut, semua anak dan pelajar di Amerika sudah menggunakan tablet sebagai perangkat pembelajaran. Ada sisi positif dari pemanfaatan tablet sebagai perangkat pembelajaran, yaitu siswa dapat mengkases situs-situs yang terkait pendidikan. Dengan jaminan keamanan tidak akan masuk ke situs-situs yang tidak diharapkan (pornografi) karena perangkat ini telah dilengkapi security sistem. Sistem pengamanan ini dapat dilihat oleh orangtua ataupun guru dari rekam jejak situs yang telah diakses siswa. Selain itu, sistem pengaman virus juga sudah termasuk perangkat dalam alat ini. Sistem pembelajaran dengan menggunakan perangkat tablet ini, diberlakukan untuk kelas 1-6 dengan sistem percobaan dalam semester 2 di tahun pelajaran 2017-2018 dan kelas 12 kelas dengan moving clas.Tidak semua mata pelajaran menggunakan sistem perangkat ini, "Yang sudah tersedia bahan ajarnya dan paling mudah dibuat adalah Tematik, Bahasa Inggris dan semua anak sudah dapat belajar langsung dengan gurunya menggunakan alat ini, dengan metode ini anak sebagai peran utama sedangkan guru sebagai Motivator yang ulung.
DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Mantaps, sejatinya teknologi sebagai sarana mempermudah gapai pendidikan