Nani Nuryani, S. Pd

Nani Nuryani memulai pengabdiannya sebagai guru Kimia di SMAN 1 Cipeundeuy pada tahun 1998, tapi sejak tahun 2006 pindah tugas mengajar&...

Selengkapnya
Navigasi Web
Body Rafting  Situ Citumang

Body Rafting Situ Citumang

Oleh Nani Nuryani

*

Setelah sekian lama kita berkutat dengan rutinitas kesibukan di sekolah, akhirnya mengawali tahun 2022 bapak Kepala Sekolah menawarkan kebijakan adanya liburan sekaligus tadzabur alam ke Wisata Alam Pangandaran yang salah satunya adalah kegiatan Body Rafting (olah raga air) di Situ Citumang, yang terbungkus dalam acara Family Gathering. Beliau berharap dengan kegiatan tersebut selain kita lebih mendekatkan diri dengan Sang Maha Pencipta, kita juga dituntut untuk saling mengenal antar warga sekolah berikut keluarganya.

*

Jadwal keberangkatan sudah diatur, semua warga sekolah harus sudah berkumpul di sekolah pukul 21.30 karena rombongan berangkat pukul 22.00. Dengan asumsi bahwa perjalanan akan memakan waktu selama 7 jam. Jadi rombongan sekolah akan tiba pukul 05.00 di Wisata Alam Citumang.

*

Alhamdulillah, sesuai rencana rombongan tiba di tempat Wisata Alam Situ Citumang pukul 04.30. Setelah sebelumnya kita melaksanakan ibadah sholat subuh berjamaah, dan dilanjutkan dengan makan pagi, pukul 07.30 kami semua berangkat menuju tempat wisata Situ Citumang untuk melakukan kegiatan Body Rafting. Tiba disana, kami dibuat terpukau. Sungguh alamnya yang begitu indah, alami dan asri, menjadi daya tarik tersendiri bagi kita untuk lebih mentadzaburi salah satu alam ciptaan-Nya. Air sungainya yang jernih, serta hutannya yang masih apik tertata, menggugah hati kita untuk lebih mensyukuri nikmat-Nya lagi. Dan membuat hati rasanya sudah tak sabar untuk segera masuk dan merasakan dinginnya air situ Citumang ini.

*

Setelah kami antri dibagi pelampung, satu persatu kami mulai masuk kedalam beningnya air sungai tersebut dengan didampingi oleh coach-nya. Arusnya yang tidak terlalu deras dengan kedalaman yang cukup dangkal, membuat kami semua merasa aman sehingga bisa bebas membuat berbagai macam pola gerakan sesuai arahan coachnya. Ada gaya melingkar, berbaris horizontal maupun gaya seatraktif mungkin demi tuntutan sebuah kamera. Masya Allah..kami cukup puas sekali dengan acara ini, rasanya waktu 3 jam berlalu begitu cepatnya. Wajah-wajah ceria dari semua rombongan yang ikut, nampak sekali. Terpancar aura kebahagiaan yang seolah menghapus semua kepenatan yang selama ini dirasakan. Hati seolah membuncah merasakan ini semua.Ternyata kota Pangandaran menyimpan wisata alam yang cukup banyak, karena selain pantainya yang indah, namun masih banyak wisata alam lainnya yang tak kalah menarik untuk kita kunjungi. Semoga tahun depan kita bisa tadzabur alam kembali ke tempat wisata alam yang lainnya.

Pangandaran, 7 Januari 2022

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Waaah senangnya asyik sekali tamasyanya ya bund

07 Jan
Balas

Alhamdulillaah bunda....bisa menghapus penat setahun....hehe

07 Jan
Balas



search

New Post