KEEP YOUR BALANCE YOU MUST KEEP MOVING
KEEP YOUR BALANCE YOU MUST KEEP MOVING
Oleh : Nefrizal, S.Pd
#TantanganGuruSiana hari ke-46
“Life is like riding a bicycle. To keep your balance, you must keep moving” Albert Einstein
Kalimat judul diatas adalah sebuah quote dari seorang ahli fisika dengan teori relatifitasnya, Albert Einstein kira-kira seperti ini terjemahan bebasnya yaitu “ Hidup itu seperti mengendarai sebuah sepeda. Untuk menjaga keseimbangan, Anda harus menjaga pergerakan” . Bergerak adalah cara air untuk menjernihkannya. Bergerak adalah cara api untuk membesar. Bergerak adalah cara kita untuk menjaga sendi dan tubuh agar tetap sehat. Dan banyak lagi contoh manfaat bergerak dalam kehidupan ini dan konon khabarnya bumi dan segala isinya selalu melakukan pergerakan-pergerakan agar tetap bertahan di alam jagad raya ini. Gempa merupakan salah satu tanda bumi selalu melakukan pergerakannya. Tetapi bergerak seperti apa yang disyaratkan? Tentu bukan asal bergerak.
Bergerak atau Move adalah satu kata yang sering kita dengar ketika ada suatu perhelatan pemilu misalnya. Pergerakan partai politik dalam mendulang suara masyarakat. Pergerakan tokoh politik dalam menarik hati masyarakat pemilihnya. Jika sudah menang atau terpilih bagaimana perhatiannya terhadap masyarakat tidak jadi persoalan. Soal pemenangan suara itu yang utama. Setelah itu masyarakat diajak untuk Move On. Apa bedanya dengan move tadi? Dalam kamus bahasa Inggris move on artinya Berpindah. Dari terpecah belah yang satu membela yang ini, yang satu lagi memihak yang itu. Setelah konstentan terpilih mari kita berpindah untuk bersatu membangun negeri. Kira-kira begitulah pemahaman saya selama ini. Kamu gak bisa Move On ya kata seorang teman setelah setahun pilpres. Tetap saja kekecewaan nampak dari postingan.
Bagaimana dengan kondisi saat sekarang ini ketika kita masih berada di era pandemi Covid-19. Apakah kita harus move juga walaupun kita dianjurkan untuk tetap dirumah, bekerja dari rumah, belajar dari rumah? Tentu bergerak disini adalah sebuah kata yang mempunyai makna yang dalam. Bukan sekedar bergerak anggota badan. Terutama kita sebagai guru dan pendidik diharuskan selalu bergerak dalam artian menambah pengetahuan dan wawasan terutama kemampuan teknologi pembelajaran Daring atau virtual. Karena sekaranglah saatnya kita meningkatkan kemampuan teknologi dan pembelajaran daring kita. Mumpung masih ada waktu.
Bergerak seperti apa yang dibutuhkan oleh guru sekarang? Jawabnya adalah pergerakan yang bersinergi, yang bekerja sama dan sama-sama bekerja. Saling berkolaborasi dalam pembelajaran. Saling berbuat dalam satu tim. Dalam menghadapi tantangan zaman ke depan dengan sejuta tantangan yang dibutuhkan sekarang bukanlah seorang Superman tetapi adalah sebuah Super tim. Maka jawaban dari proses pembelajaran itu adalah belajar kelompok. Belajar dalam satu tim. Membangun sebuah tim pembelajar yang kuat adalah suatu keharusan saat ini. Salah satu jalan yang penulis dan banyak rekan guru lainnya lakukan beberapa hari ini adalah belajar dalam Microsoft Teams, Microsoft Educator Community, dan bergabung dalam LinkedIn.
“Kami tahu tidak ada suara yang lebih kuat daripada pendidik dan pemimpin dalam pendidikan seperti Anda dan guru yang bekerja dengan Anda. Kami ingin memperkuat suara guru dengan membagikan kisah mereka tentang inovasi, keberanian, dan keberhasilan dalam memberdayakan semua siswa untuk pencapaian yang lebih banyak” Microsoft Educator Community. Selamat Belajar dalam tim, selamat bergerak agar kita bisa Move On. Salam belajar sepanjang hayat.
Kota Pelajar, 9 Juli 2020
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Terima kasih motivasi dan pencerahannya Pak. Salam sukses
Terima kasih buk. Salam sukses
Bermanfaat bangets informasinya, Bapak.. barokallah
Terima kasih buk Dwi. Salam literasi.
Mantap pak Nef, selamat bergerak dan berkolaborasi, salam literasi
Keren....team yang solid untuk mencapai kesuksesan.....
Sudah juga saya follow
Kereen,pak. Bergerak bersama team...
Terima kasih buk Cicik. Lagi banyak pelatihan daring yang membutuhkan kerja tim. Salam literasi.
Keren,mudah2an menjadi team yg sukses
Terima kasih buk Nurleini. Sekarang bukan zamannya superman apalagi supermie yang perlu sekarang supertim. Salam super.
Mantap pak. Materi hebat penuh sertifikat kalau ikut Microsoft Educator Community. Selamat bergerak pak bersinergi dan berkolaborasi. Salam literasi
Terima kasih buk. Tetap semangat. Salam literasi