Neneng Tuti Yuniarti

Neneng Tuti Yuniarti lahir di Bandung 9 Agustus 1962. Mengajar di SMAN 4 Bogor 1992 - sekarang. Menulis adalah bagian dari hidup.Menulis membawaku kelilin...

Selengkapnya
Navigasi Web
LOMBA IDE BISNIS (EF CREATIVE 360) MEMBAWA KE SHANGHAI

LOMBA IDE BISNIS (EF CREATIVE 360) MEMBAWA KE SHANGHAI

Untuk tantangan yang ke 20 , penulis menyimak pengalaman siswa yang telah membawa bendera SMAN 4 Bogor ke Shanghai didampingi guru pembimbing ibu Hj. Fera salah satu guru bahasa Inggris di tempat penulis bertugas. Ini kejutan yang luar biasa bagi sekolah kami. Sehingga disambut hangat oleh ibu kepala sekolah Hj. Enung Nurifah, S.Pd.M.Pd. dan segenap warga SMAN 4 Bogor.

Baik di bawah ini penulis tuliskan tuturan Muhammad Bayu Arya Saepulloh kelas XI IPA pengalaman di Shanghai dan perjalanannya sebelum berangkat melalui fase lomba hingga lolos. Bayu didampingi Lutfhi dan Riska .

Bayu ,Lutfhi dan Riska mengikuti lomba yang di selenggarakan oleh EF yaitu Lomba Ide Bisnis (EF CREATIVE 360) . Lomba ini yang pertama kali . Ibunya Bayu tahu dari iklan di Instagram . Ketika Bayu melihat ini , tiba-tiba ada dorongan untuk mengikuti lomba karena berhadiah utama ke Shanghai. Langsung daftar setelah disetujui oleh guru pembimbing ibu Hj. Fera .

Babak pertama dimulai untuk membuat essay jadi disitu mereka disuruh untuk membuat suatu ide bisnis yang bisa kualitas indeks bahasa Inggris di Indonesia maka dari itu mereka membuat game dari papan seperti monopoli Uno dan lain-lain tapi mereka mengombinasikannya itu semua dan terlahirlah Chamfione (produk yang kami buat) . Luar biasa.

Lomba ini per tim jadi nantinya akan diumumkan ke babak final hanya 5 tim dari seluruh Indonesia yang akan berangkat ke Jakarta 4 hari untuk melakukan pelatihan intensif . Mereka memang siswa yang pintar selain fasih bahasa Inggris, pintar debat bahasa Inggris juga unggul di pembelajaran.

Sangat tidak disangka-sangka karena tim dari SMA Negeri 4 yaitu tim mereka yang beranggotakan Bayu , Lutfhi dan Riska menjadi salah satu finalis EF Creative360 . Dari 4 tim lain yang menunjuk babak final ialah SMA Negeri 34 Jakarta, SMA Negeri 4 Bali , SMA Negeri 1 Sidoarjo dan SMK Wisudha Karya Kudus.

Dalam pelatihan-pelatihan yang berlangsung di Jakarta. Mereka kira itu adalah pengalaman yang sangat tak terlupakan karena tidak hanya diajarkan; Bagaimana caranya untuk membuat suatu startup dan juga menjadi pebisnis di situ juga diasah kemampuannya berkomunikasi, kerja sama dan soft skill lainnya . Akhirnya 5 tim ditantang untuk mempresentasikan apa yang telah didapat selama 3 hari pelatihan. Tim dari SMA Negeri 4 sendiri itu mendapatkan nomor urut 2 dari 5 tim.

Dari situ mereka berusaha mempresentasikan dengan baik , bercampur perasaan sedih ,gemetaran karena senang. Adapun sedih karena jurinya itu berasal dari orang-orang penting dan orang-orang yang sudah menginjakkan kaki di dunia pembisnisan secara internasional. Wajar mereka memiliki perasaan seperti itu karena hal terbaru yang baru mereka alami. Tidak disangka-sangka juri-juri itu sangat suka dalam cara mereka persentase dan produknya . Singkat cerita akhirnya sudah saat diumumkan menjadi juara. Mereka sama sekali tidak ada pikiran untuk menang karena mereka tahu saingan sangat berat . Lawannya merupakan sekolah-sekolah yang sangat luar biasa dan dengan ide bisnis mereka juga yang tidak kalah hebatnya. Namun Allah Yang Maha Kuasa berkehendak mereka juara. Alhamdulillah tim dari SMA Negeri 4 berhasil menjuarai creative 360 dan menjadi pemenang perdana dalam lomba itu.

Dalam kesempatan yang sama , mereka sangat mengucapkan terima kasih kepada Tuhan Yang Maha Kuasa dan juga orang-orang atau semua komponen-komponen yang telah membantu mereka bisa sampai sini dan akhirnya kami berangkat ke shanghai. Luar biasa perjalanan sangat membahagiakan. Bu Hj. Fera merupakan pembimbing mereka melatih di sekolah dan mengarahkan . Dasarnya mereka memang pintar sehingga mudah untuk mengarahkan dan akhirnya membawa bendera kemenangan di Lomba Ide Bisnis (EF CREATIVE 360 ) ke Shanghai belum di tahun 2019.

Begitulah perjalanan siswa berprestasi Bayu , Lutfhi dan Riska didampingi ibu Fera ke Shanghai karena prestasi yang diraih dalam kegiatan yang diselenggarakan EF yaitu Lomba Ide Bisnis (EF CREATIVE 360 ) SMAN 4 Bogor selalu mendulang prestasi. Kesan ibu Hj. Fera guru pembimbing SMAN 4 Bogor untuk panitia penyelenggara EF dan siswa yang berprestasi " Sangat bangga dengan keberhasilan siswa bimbingannya dan sangat puas dengan hadiah yang diberikan EF oohh jalan - jalan ke Shanghai. Mantap tenan, menyenangkan sekali." Keberhasilan siswa membawa gurunya keliling Shanghai.Luar biasa.

Jalan- jalan ke Shanghai menemukan berbagai macam tempat wisata yang mungkin tidak akan ditemukan di Indonesia atau negara lainnya. Shanghai adalah kota yang sangat modern sehingga tidak akan lepas dari pemandangan gedung bertingkat tinggi yang megah dengan banyak lampu aneka warna. Shanghai dikenal kota cahaya.

Bogor, 3 Februari 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Lanjukan BuSalut buat siswa dan guru nya

04 Feb
Balas

Ya bunda Istiqomah.

05 Feb
Balas

Luar biasa SMA N4 Bogor

03 Feb
Balas



search

New Post