'Menuju Ramadhan 1441 H'( tantangan 60hari menulis GuruSiana hari ke-44)
Bismillahirahmanirrahiim
Menerima ajakan bunda Edit Kadila untuk membuat buku Antologi Cerpen tentang PPK ( Penanaman Pendidikan Karakter) sangat bagus sekali karena diperlukan sekali untuk sekarang yang katanya jaman milenial yang semua sudah serba penggunaan internet, sehingga dalam pengawasan dan bimbingan anak usia dini harus lebih waspada dan ektra hati-hati.
Sejak usia dini penanaman pendidikan karakter sudah kita terapkan dan itu akan berdampak ketika ia menjadi besar nanti. Penanaman dan pengembangan nilai-nilai yang baik kepada anak akan membentuk dan membangun karakter mereka dengan nilai-nilai yang baik.
Karena orang tua dirumah sebagai pendidik pertama yang dikenal dari usia bayi hingga jelang dewasa sampai menginjak jenjang pernikahan putra putrinya, dia lah ibunda tercinta.
Pengembangan karakter kepada anak selain dengan contor langsung juga dapat diterapkan melalui cerita pendek anak. Umumnya untuk anak usia sekolah lebih suka bila disampaikan melalui cerita bergambar.
Aku coba membuat cerita pendek dengan ilustrasi gambar anak yang dengan tema menyambut bulan suci Ramadhan, yang tinggal kurang lebih 60 hari atau jelang bulan April perkiraan tanggal 23 jatuh pada 1 Ramadhan 1441 H.
Anak sekarang lebih suka diajak bercerita. Mereka asyik dan aktif dengan belajar sambil bermain sebagai penyampaian pesan dalam tulisan aku ini dengan memberikan contoh pada anak yang kelas 1 SD yang tahun ini baru mereka alami untuk berpuasa tapi tetap bersekolah.
Menulis di GuruSiana pada tantangan 60hari ke-44 ini aku coba pesan ditulisan yaitu menyampaikan sikap dan perilaku anak dalam pembelajaran dikelas dengan metode cerita bergambar. Semoga pesan yang aku sampaikan ini bermanfaat bagi para ibu muda yang akan mengajarkan anak mereka usia dini untuk berpuasa tetap ditengah mereka bersekolah, tapi durasi lama belajar dikurangi jam pulang sekolah agar mereka bisa beristirahat sejenak setelah empat jam lamanya berada disekolah tidak makan dan minum yang biasanya bekal makan bersama dilakukan saat jam istirahat pukul 09.15 WIB.
Bagaimana cerita bergambar selanjutnya untuk anak usia dini belajar berpuasa tapi tetap bersekolah.
Nantikan pada tulisanku selanjutnya....
#agarceritamenarikdanmembangun
#memberipenanamanpendidikankarakter
#belajarsambilbermain
#semangatberpuasatetapsekolah
#menumbuhkansikapdanperilakubudayasantun
#tantangan GuruSiana
#tantangan 60hari menulis diGuruSiana hari ke-44
Jakarta, Kamis 27/02/2020

Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Salam kenal bu. Membuat anak2 berpuasa memang harus dilatih, sukses ya bu
Keren sekali Bu .Salam kenal sehat n sukses selalu
Keren sekali Bu .Salam kenal sehat n sukses selalu