Nina Lilih Suryani

SDN kOPO 01...

Selengkapnya
Navigasi Web
Lokakarya Orientasi Program PGP angkatan 7 Kab. Bogor

Lokakarya Orientasi Program PGP angkatan 7 Kab. Bogor

Salam Guru Penggerak!

Kegiatan Progran Pendidikan Guru Penggerak bagi Calon Guru Penggerak angkatan 7 Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat dimulai dengan lokakarya orientasi secara luring sebagai titik nol perjalanan pendidikan Calon Guru Penggerak telah dilaksanakan di SMKN 1 Cibinong kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat pada hari Sabtu tanggal 22 Oktober 2022 pukul 08.00 sampai pukul 15.15 WIB.

Lokakarya orientasi Program Pendidikan Guru Penggerak bertujuan untuk menyamakan persepsi antara Calon Guru Penggerak dengan Kepala Sekolah dan Pengawas Sekolah. Dukungan dan kehadiran Kepala Sekolah dan pengawas merupakan salah satu support dalam perjalanan Calon Guru Penggerak selama 6 bulan ke depan.

Kegiatan Lokakarya Orientasi Program Pendidikan Guru Penggerak diawali dengan pembukaan oleh kepala Dinas Pendidikan dan dilanjutkan pembagian kelas.

Kegiatan yang telah dilaksanakan di kelas sangat mengasyikkan dan menyenangkan. Aktivitas pembelajaran secara kognitif, afektif, psikomotorik dapat dikolaboirasikan oleh Pengajar Praktik dalam membimbing peserta melaksanakan kegiatan lokakarya orientasi ini dengan cara yang menyenangkan.

Pengajar Praktik di kelas membimbing peserta didampingi oleh kepala sekolah dan pengawas mengerjakan tugas LK 1 hingga LK 4 mencakup materi Pendidikan Calon Guru Penggerak modul 1.1 menyangkut telaah kritis refleksi pemikiran pendidikan Ki Hajar Dewantara. Ada beberapa tulisan sebagai bahan telaah Calon Guru Penggerak. Sharing, brainstorming antar peserta dan dengan Pengajar Praktik terjadi di kelas. Pengajar Praktik memantapkan pemahaman peserta terhadap konsep pemikiran filosofis Ki Hajar Dewantara untuk melatih kami untuk lebih saksama memaknai dan menghayati pemikiran Ki Hajar Dewantara cara penerapannya dalam pembelajaran di sekolah.

Alhamdulillahi Rabbil Alamin secara pribadi saya merasa bahagia dan bangga berasa di antara Calon Guru Penggerak angkatan 7 kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat yang lulus seleksi untuk mengikuti Program Guru Penggerak. Dengan mengikuti Program Guru Penggerak saya merasa yakin akan berdampak positif baik bagi peserta sebagai guru yang bertugas dan berkewajiban mengajar dan mendidik di sekolah, bagi satuan pendidikan, dan jauh selanjutnya dapat meningkatkan mutu pendidikan nasional.

Sebagai konsekuensi yang wajib dilaksanakan oleh Calon Guru Penggerak secara bertanggung jawab agar tujuan Program Pendidikan Calon Guru Penggerak ini dapat terlaksana dijalani dengan baik maka peserta harus dapat memanage waktu dengan baik agar kegiatan- kegiatan dapat berjalan berdampingan tanpa ada tugas dan kewajiban sekolah yang ditinggalkan

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kereeen reportasenya, Bunda. Salam literasi!

30 Oct
Balas

Salam literasi Terima kasih Bapak,...

30 Oct
Balas



search

New Post