Norma Dewi

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Sebarkan yang Positif

Sebarkan yang Positif

Semenjak dua hari yang lalu, saya sering melihat postingan ini di beranda facebook.

TANTANGAN DITERIMA Saya berharap kepada para guru untuk ikut tantangan memposting foto model mengajar. Hanya satu gambar, tidak ada keterangan. Tujuannya adalah membanjiri FB dengan foto-foto positif model mengajar daripada negatif. Salin teks ke status Anda, posting foto, dan lihat beberapa gambar cantik. Hari yang luar biasa!

Ternyata postingan ini viral. Warganet memodifikasi teks pendek tersebut dengan tema yang berbeda-beda. Ada yang membagi foto masakannya, pemandangan alam, kegiatan olahraga dan lain-lain. Mereka membagi foto tanpa keterangan tentang kegiatan yang mereka senangi.

Status ini mendatangkan kesejukan setelah setiap hari kita disuguhkan dengan status tentang covid-19. Pada awalnya status tentang covid-19 memberi pendidikan kepada masyarakat tentang penyakit tersebut. Seiring dengan berlalunya waktu, kita tidak lagi bisa membedakan mana info yang mendidik dan mana yang tidak. Akhirnya kita menjadi terganggu secara psikis dan mental.

Mungkin ada yang mengikuti tantangan ini dengan tujuan membuat ramai atau sekedar iseng saja. Tapi tahukah kita bahwa tanpa sadar kita sudah menularkan energi yang baik kepada orang lain. Status Tantangan Diterima dapat menjadi penyeimbang sehingga kekhawatiran atas situasi yang sedang terjadi saat ini bisa berkurang. Kita membuat orang lain untuk berfikir positif; tidak memikirkan hal yang negatif saja. Berfikir positif memberikan efek luar biasa pada kesehatan. Jadi meskipun kita hanya berdiam di rumah, kita telah saling menyemangati.

Mari menyebarkan hal-hal yang positif agar bersama kita bisa melalui keadaan ini dalam keadaan sehat dan baik. Semoga wabah ini segera berlalu sehingga kebersamaan kita tidak lagi dipisahkan oleh dinding-dinding pembatas.

#tantangangurusiana

#tantanganharikeduapuluhdua

Maret30, 2020

23:00

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Betul bu...tulisan ibu ckp jeli menanggapi perkembangan medsos. Menyebarkan sesuatu yang positif akan berbuah kebaikan. Salam semangat menulis

30 Mar
Balas

Terima kasih bu. Salam semangat untuk semua

30 Mar



search

New Post