NUR ANNA KARTIKASARI,S.Pd

Mengajar di SDN Pandan, Pacet, Mojokerto. Berada di tengah-tengah siswa menjadi satu kebahagiaan tersendiri. Senyum,Salam, Sapa menjadi satu pembiasaan yang har...

Selengkapnya
Navigasi Web
WELUS

WELUS

Welus, nama makanan tradisional yang ada di kotaku Mojokerto. Makanan ini dibuat dari singkong sebagai bahan utamanya, sedangkan bahan pelengkapnya ada parutan kelapa, gula, garam, sedikit tepung terigu dan gula merah sebagai isiannya.

Untuk membuatnya cukup mudah. Mulanya singkong dicuci bersih lalu diparut. Kemudian dicampur dengan kelapa parut, gula, garam dan sedikit tepung terigu sebagai perekat. Diaduk sampai rata setelah itu adonan diambil sedikit demi sedikit lalu dipipihkan untuk diberi gula merah sebagai isian. Setelah itu adonan dibentuk lonjong.

Sambil membentuk adonan, disiapkan penggorengan dengan api sedang. Setelah adonan selesai dibentuk baru digoreng sampai berwarna kuning kecoklatan.

Makanan ini lebih enak disantap saat masih hangat. Cocok juga sebagai cemilan saat musim hujan seperti ini.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Makasih infonya bu,,, beda daerah beda nama

19 May
Balas

Kalo di payakumbuh sumbar "godok ubi" namnya bun,

11 Apr
Balas



search

New Post