Nurdalena Lm

Guru SDI Al Azhar 20 Cibubur Bergabung dengan gurusiana.id mulai 23 Oktober 2020. Belajar menulis, berbagi kisah, pengalaman, dan ilmu yang tak seberapa...

Selengkapnya
Navigasi Web
Berhenti Menjadi Guru! Jika...

Berhenti Menjadi Guru! Jika...

Renungan dan motivasi untuk diri sendiri menjelang tidur.

Usia mengajar tentunya menjadikan seorang guru lebih berpengalaman dalam mendidik para siswanya. Namun tak sedikit pula guru yang hanya sekedar mendapat peng-lama-an. Merasa cukup berpengalaman padahal yang selama ini dilakukan sebatas rutinitas tanpa peningkatan keilmuan. Bertahan pada cara-cara konvensional sementara perkembangan dunia pendidikan semakin terus berkembang. Sebuah nasihat yang sangat membekas dalam hati dan ingatan saya, yang saya dapatkan dari Bapak Pimpinan Sekolah. Berikut pesan beliau yang ketika itu disampaikan dengan penuh semangat dan nada ketegasan, “Guru harus terus belajar. Jika berhenti belajar, berhentilah menjadi guru!”

Petuah itu memang benar adanya. Tak mungkin kita dapat mendidik anak-anak pada jamannya, jika kelimuan kita hanya sebatas rutinitas dengan cara-cara konvensional. Guru hendaknya terbuka dan mau menerima perubahan, meskipun dirasa asing dan berat, hal itu adalah tantangan tersendiri bagi kita. Yuk saling memotivasi untuk terus membenahi diri demi masa depan generasi bangsa.

Sebuah nasihat yang sangat bermakna, “Jika Anda menginginkan perubahan kecil dalam hidup Anda, ubahlah perilaku Anda. Namun jika Anda menginginkan perubahan besar dalam hidup Anda, maka ubahlah pola pikir Anda.”

Semoga kita selalu berusahan meng-upgrade kemampuan diri agar dapat mengimbangi anak didik kita yang hidup pada era milenial. Karena anak-anak kita bukan sepenuhnya milik kita, tetapi milik jamannya. Kita hantarkan mereka ke masa depannya dengan bekal yang cukup untuk membawa kemaslahatan bagi semesta.

Selamat beristirahat!

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren Bu ... Salam sukses selalu.

22 Nov
Balas

Aamiin... Terima kasih Bu. Sukses juga buat Bu Hunaifah. Salam kenal kembali

22 Nov

Mantab tulisannya bu..Salam sukses berliterasi

21 Nov
Balas

Terima kasih kembali Pak Selamat beristirahat...

21 Nov
Balas



search

New Post