Nurhasanah

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Tantangan H1-H365, Backpacker For Lansia

Tantangan H1-H365, Backpacker For Lansia

22 Juni 2021

Sebenarnya kami tidak berpergian menginap dari satu kota ke kota lainnya, hanya dari rumah ke rumah untuk mengunjungi para lansia yang masuk dalam kategori hidup sendiri dan kurang mampu..tapi kata "backpacker" tetap bergengsi untuk digunakan..bolehkan?

Kali ini Anggota Laskar Gebuk bergerak dalam kegiatan literasi untuk para lansia diseputar wilayah sungailiat. Berawal dari gagasan dan kepedulian anggota kami menyisihkan sedikit rezeki untuk diberikan pada yang membutuhkan. Kegiatan ini juga merujuk pada gerakan literasi sekolah dengan merekam bahan bacaan langsung dari "lansia" sebagai sumber berita yang kemudian dbuat dalam bentuk artikel. Asyik loh saat bisa berbagi pengalaman dengan mereka.

Kunjungan kami ke rumah mbah Nadia (masyarakat sekitar memanggilnya mbah unyil) memberi makna mendalam. Hidup sendiri tanpa sanak saudara disebuah rumah yang kelola oleh pemda setempat yang berlokasi di jalan lombok air ruay, tidak membuatnya sedih loh. Beliau tetap memberikan senyum termanis buet anggota Laskar Gebuk. Kunjungan kedua kami ke kampung jawa menemui nenek Rosanik yang berusia 76 tahun. Beliau hidup sendiri disebuah rumah kecil berukuran 3x5 m dengan kondisi lumpuh dan sulit berbicara. Semua aktivitas mulai makan, minum atau mandi dibantu oleh saudara beliau yang tinggal tidak jauh dari rumahnya. Masih di sekitar kampung jawa. Kali ini kami bertemu dengan nenek Sartinah yang berusia 80 tahun. Beliau hidup sendiri dan lumpuh, namun masih nampak kuat dan mandiri. Semua aktivitas dia lakukan sendiri meski dalam kondisi lumpuh.

Kunjungan terakhir kami ke lokasi Sinarjaya. Adalah nenek usang (begitu orang memanggilnya) yang hanya tergolek lemah di rumahnya. Beliau juga lumpuh dan tidak bisa berberbicara dengan jelas. Segala informasi tentang beliau kami dapat dari anaknya (yang juga berusia lanjut).Alhamdulillah semua perjalanan ini begiti mengesankan.

Anak-anak Laskar Gebuk banyak belajar dari kunjungan ini. Beginikah kita kelak? Hidup sendiri namun dikelilingi orang orang terkasih yang peduli dan menyayangi kita, ataukah sendiri tanpa bisa merasakan kasih sayang dan cinta. Semoga perjalanan ini bisa menjadi catatan penting untuk kami untuk selalu RESPECT & BIRUL WALUDAINA.

Tak lupa rasa terimakasih kami buat beberapa sahabat/rekan yang telah merekomendasi para lansia yang sudah kami kunjungi..

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantap Bu ulasannya. Salam sukses selalu

22 Jun
Balas

Terima kasih ibu atas kunjungannya

22 Jun

Terimakasih Admin

22 Jun
Balas



search

New Post