Nur Indah Rakhmawati

Nur Indah Rakhmawati. Seorang guru IPS di MTsN2 Jember Jawa Timur. Lulusan FKIP PDU UNEJ. ...

Selengkapnya
Navigasi Web
PENUHI UNDANGANMU-1

PENUHI UNDANGANMU-1

*Penuhi UndanganMu -1*

Pertama kalinya aku beribadah umroh. Ibadah yang sangat aku impikan selama ini. Sesuai rencana travel umroh yang kuikuti, Madinah adalah tujuan pertama sebelum ke Mekkah. Kota suci tempat makam Rasulullah, para sahabat dan beberapa anggota keluarganya.

Bersama jamaah dari Jawa Timur, penerbangan dari Juanda Surabaya menuju bandara udara Internasional Mohammad bin Abdul Aziz Madinah. Setelah landing, kami memasuki area bandara untuk cek pasport. Setelah selesai, lanjut keluar ruangan menuju tempat parkir bus. Tampak kulihat langit biru tanpa awan. Cuacapun cerah dan tenang. Suhu udaranya terasa sejuk. Lalu kuhirup udaranya.. , tak disangka udaranya segar dan harum... Seakan tak percaya, kuulang menghirup udara dalam-dalam, tapi tetap yang kurasakan. Harum dan lembut terasa bau parfum mahal. Subhanallah.. Tak henti-henti kupuji Allah.

Alhamdulillah.. apakah ini sambutan untuk kedatanganku ya Allah. Assalamualaikum yaa Allah...Terus kuucap syukur sambil kutahan air mata. Hingga waktuku bersama rombongan naik bus menuju ke hotel. Bersama itu pula bau udara yang harum lama-lama hilang dan seperti biasa. Subhanallah.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Masyaallah. Keren sekali. Cerita Bu Indah membuat kami ingin bisa pergi ke tanah suci. Mohon doanya nggih Bu.

07 Feb
Balas

Nggih bu.. sudah saya doakan ,semoga segera menyusul. Aamiin

08 Feb

Aamiin. Terima kasih Bu Indah sayang.

08 Feb

Masyaallah. Keren sekali. Cerita Bu Indah membuat kami ingin bisa pergi ke tanah suci. Mohon doanya nggih Bu.

07 Feb
Balas



search

New Post