Nur Ismanidarti

Nur ismanidarti terlahir pada hari sabtu dini hari 40 th silam, mengajar dan mendidik menjadi panggilan hati nurani dan cita-citanya. Ada kebanggan dan ke...

Selengkapnya
Navigasi Web
JERITAN HATI DI MALAM SENYAP Hari Ke-27

JERITAN HATI DI MALAM SENYAP Hari Ke-27

Karya : Nur Ismanidarti

Kusepi

Hatiku sunyi

Kutatap kehidupan ini semakin terasa gelap

Seberkas cahaya tak dapat kutatap

Semuanya terdiam

Hanya cahaya kunang-kunang menemani sang malam

Jeritan lapar dimana-mana

Kesakitan bertubi-tubi

Kuini bisa apa?

Hanya bisa diam

Terdiam dalam senyap malam

Hujatan demi hujatan

Kudiam tetap berdiam

Seakan melihat benda aneh yg lewat

Terpana tanpa berkata

Yang hidup berlebihan harta tersenyum riang

Yang tak punya apa-apa hanya terdiam

Tetap terdiam dan bungkam

Rembulan malam temani malam

Tak guna hidup berkeluh kesah

Ini ujian sedang menimpa

Tetap sabar dan tabah

Pada tuhanlah tempat meminta segenap do'a

Tak perlu pada siapa mengadu

Tak akan dengar suramu

Tak satu pun yg menoleh

Tak satu pun yg berkedip

Hidup sama-sama terasa dipinggir jurang

Yang miskin takut kelaparan

Yang kaya sibuk menimbun harta

Walau sama-sama berjuang

Melawan musuh dalam perang

Entah siapa yang akan menang

Langit oh langit

Turunkan hujan

Agar tak terlihat air mata membasahi pipi

Angin oh angin bertiuplah

Belailah rambut tergerai agar tak kelihatan kusam

Jenuh, lelah di raut wajah

Rasakan pilu sesakkan dada

Kesunyian ini hilangkan segalanya

Kejam hidup ini lumpuhkan asa

Hidup bagaikan burung

Badan terkurung pikiran melayang

Tatapan mata seakan menerkam

Kaki dan tangan terkunci

Payakumbuh, 1 Mei 2020

#Tantangan Menulis Gurusiana H-27#

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantap puisinya, Bu.

01 May
Balas

Ondeh Maaak, mantap bona puisi Ibuk, salam

02 May
Balas

Mantul sahabatku

01 May
Balas



search

New Post