Nurlistiyati,S.Pd.AUD

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Menulis Buku itu Mudah

MENULIS BUKU ITU MUDAH

BATAM, mediaguru.ID. Keceriaan tampak diwajah beberapa orang siang itu di Hotel Aston Batam.” Kita serasa reunian lagi dengan peserta dari propinsi lain,’ tutur Sri Wahyuni peserta yang mewakili DIY.100 orang Pendidik PAUD dan Tutor terbaik se Indonesia diundang oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat PGTK PAUD DAN DIKMAS untuk mengikuti kegiatan workshop literasi. Kegiatan worskshop yang bertajuk “ Workshop Penulisan Bahan Literasi bagi GTK PAUD Dan DIKMAS”, yang dilaksanakan di Batam kali ini merupakan angkatan ke -5, “ jelas Dra Lina sebagai wakil ketua kegiatan. Kegiatan worskshop di Batam ini dilaksanakan mulai tanggal 23 -26 April 2019,” jelas Lina menambahkan lagi.

Salah satu narasumber Moh Ihsan menuturkan, kegiatan workshop literasi yang dilakukan sangatlah positif bagi para GTK PAUD DIKMAS. Diharapkan para peserta workshop bisa menulis satu orang satu buku. Salah satu peserta dari Aceh, Mayang menjelaskan,” ternyata menulis itu mudah ya,” katanya setelah mendapat materi dari para narasumber. “Nara sumbernya keren dan hebat, serta menguasai materi,’” jelas peserta lain Tami salah seorang pendidik PAUD dari Bengkulu menambahi.

“Kegiatan yang dilaksanakan selama 4 hari itu disampaikan oleh beberapa narasumber seperti Moh Ihsan, Yossilia, Eko Prasetya dari Media Guru, ” jelas Ketua Panitia Kegiatan Ida Aziz yang menjabat sebagai Kasubag Tata Usaha PGTK PAUD Dikmas. Kegiatan alhamdullillah berjalan dengan lancar.Diharapkan setiap peserta bisa menulis 1 buku, dan selesai workshop mereka akan mempunyai hobi baru, yaitu menulis buku ” terang Ida Aziz yang juga telah mempunyai satu buku dari kegiatan workshop literasi yang diselenggarakan bulan sebelumnya di Surabaya. Ida Aziz menambahkan, “ target dari workshop kali ini ada 100 buah buku yang dihasilkan dari para peserta, dimana peserta diberi tenggang waktu 1 bulan untuk menyelesaikan bukunya. Naskah yang sudah selesai akan segera diproses untuk dibuatkan sampul, diedit serta diemail lagi ke peserta, setelah fiks baru masuk ke percetakan,” jelas Ihsan selaku Pimpinan Umum Media Guru menguatkan dari apa yang disampaikan Ida Aziz selaku Ketua Panitia Kegiatan

Sementara itu acara penutupan Workshop Literasi dilaksanakan pada hari Jumat, 26 April 2019 pukul 10.00 pagi sampai selesai, diharapkan peserta sudah melakukan ceck out dari hotel Aston sebelum jam duabelas siang ,” jelas Ida Aziz menambahkan. Salah seorang peserta dari Sulawesi Tengah, Fatim optimis ia akan bisa menyelesaikan tugasnya membuat buku kurang dari satu bulan. “Terima kasih atas kegiatan yang luarbiasa ini, sangat bermanfaat sekali. Dirinya akan siap menularkan ilmu menulis bagi teman -teman seperjuangan guru PAUD di daerahnya,” jelas Fatim dengan penuh semangat . “Ternyata menulis itu mudah,” kata Fatim sekali lagi mengakhiri wawancara siang itu.( Nurlistiyati,DIY)

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post