Nurmiati Nadar

Nurmiati, merupakan anak ke 3 dari enam bersaudara, lahir di Bukitinggi, 14 April 1963, mengenyam pendidiikan Dasar di Tanjung Pinang, Kepri. 1982 melanjutkan p...

Selengkapnya
Navigasi Web
 Tagur 7 Di Kejar Bayang-Bayang

Tagur 7 Di Kejar Bayang-Bayang

Pentigraf

Dikejar Bayang-Bayang

 

Malam itu aku sendiri di kamar, di luar terdengar hujan sangat lebat. Ku setel televisi untuk menemaniku daripada sepi. Sambil berbaring kunikmati acara demi acara yang disuguhkan untuk pemirsa.

 

Tiba-tiba dari kejauhan ku dengar suara yang membuat bulu kuduk berdiri. Semakin lama ku rasakan bayangannya semakin mendekat. Aku ketakutan. Suara itu semakin jelas terdengar. Aku tidak bisa lagi menahan dan menyembunyikan ketakutanku. Akhirnya aku memekik sekuat tenaga agar ada yang membantuku. Kuusahakan kembali memanggil - manggil suamiku, namun sia-sia suaraku seakan-akan tercekat di kerongkongan, tak bisa keluar.

Akhirnya suamiku datang juga membantu. Ia memanggil namaku sambil menepuk-nepuk pipi dan badanku. "Kenapa, kok seperti orang ketakutan, tapi kata-katanya tidak jelas terdengar," katanya. Ternyata aku hanya bermimpi. Aku tertidur ketika di televisi ada acara"uji nyali'. Musiknya yang seram masuk ke dalam alam pikiran ketika aku tertidur. 

 

 

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

ha ha ha keren bun, ternyata mimpi

14 Oct
Balas

Hahaha...untung tidak lari... terima kasih sudah berbagi pentigraf keren. Salam semangat.

14 Oct
Balas

Mantul pentigrafnya, membawa ilusi penonton.

29 Oct
Balas

He he he. Ondeh Mandeh Tusde Uni. Rancak Bana. Salam sukses dan salam Literasi dari Pasisia

14 Oct
Balas



search

New Post