Nurul Hidayah

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Cara Cepat Membaca Jurnal

Untuk membuat sebuah karya tulis tentunya kita membutuhkan referensi. Referensi yang dimaksud sering berupa jurnal penelitian. Bisa mendapatkannya saja bagi saya sering sudah merupakan kebahagiaan.

Setelah jurnal terunduh dan tersimpan dalam memori komputer kita, tidak mudah memindahkannya ke dalam memori di kepala. Dari puluhan atau mungkin ratusan jurnal yang sudah berhasil kita dapatkan tentunya tidak semua sesuai dengan kebutuhan kita. Kalau dibaca satu-satu dari awal hingga akhir, mungkin sampai kiamat pun tak akan pernah selesai.

Saya akan sampaikan rahasia cara cepat baca jurnal. Tips ini saya dapatkan dari Pa Asep Bayu, salah seorang dosen muda di UPI yang publikasi ilmiahnya sudah puluhan. Langkah pertama, setelah membaca judul, bacalah terlebih dahulu abstraknya. Dari abstrak kita bisa menilai apakah penelitian tersebut relevan atau tidak dengan penelitian kita. Langkah kedua, lihat metodologinya. Apakah pas dengan kita. Langkah ketiga, bacalah hasil penelitiannnya terutama yang berupa grafik atau tabel. Dengan ketiga langkah tersebut kita tak perlu lagi membaca jurnal detail perkata. Sangat menghemat waktu bukan? Bila ada yang perlu diperdalam, kita bisa kembali lagi membacanya lain waktu.

(Catatan hari ketiga Research Writing Class)

Ledeng menuju Lembang, 05 April 2017

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post