Pak Hay

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Kebiasaan Kecil yang Besar

Siapa yang ingin disegani dan dihormati oleh oranglain ? Kalau pertanyaan ini dilontarkan kepada sejumlah orang,tentu semuanya akan menjawabnya .... saya. Ripa-rupanya keingin untuk disegani atau dihormati oleh orang lain adalah dambaan semua orang. Merupakan suatu anugerah apabila kehadiran atau keberadaan kita menjadi sesuatu yang didambakan oleh banyak orang karena ada banyak kebajikan yang ditimbulkannya.

Laiknya menanam padi di sawah tentu untuk memperoleh hasil panen yang melimpah dibutuhkan waktu panjang dan konsistensi untuk mengawalnya sepanjang waktu. Tidak hanya itu. Sepanjang waktu pengawal tentu pula diperlukan berbagai macam kebajikan yang perlu dilakukan untuk mencapai tujuan akhir yaitu hasil panen yang baik. Bentuk kebajikan yang berupa memberi pupuk,menyiangi rumput,merawatnya dari hama dan penyakit dan banyak lainnya. Kebajikan tersebut bolehlah kebajikan kecil dan bisa berbentuk kebajikan besar.Goal nya satu yaitu hasil panen padi yang melimpah.

Demikain pula dengan goals .... ingin disegani dan dihormati orang lain. Pepatah mengatakan jika ingin panen oadi,maka tanamlah padi.Jika ingin jagung maka tanamlah jagung. Apa saja yang kita tuai tentu adalah buah dari apa yang kita tanam. Mengingat itulah, agar bisa disegani dan dihormati orang lain maka kita harus banyak menanam kebajikan. Salah satu kebajikan itu adalah melakukan kebiasaan-kebiasaan kecil yang positif Kebiasaan kecil itu dapat memiliki dampak besar pada cara orang lain memandang dan meresapi kepribadian kita.Dengan selalu mengembangkan kebiasaan-kebiasaan kecil yang baik ini kita dampat membantu membentuk citra diri yang positif di mata orang lain serta membangun hubungan yang kuat dan penuh dengan penghormatan.

Beberapa kebiasan kecil yang dapat membuat kita disegani dan dihormati oranglain,diantaranya Bersikap sopan dan santun pada orang lain, Berkata jujur dan bertanggung jawab, Mematuhi aturan dan norma, Menjaga Kebersihan dan Lingkungan, Membantu orang lain tanpa pamrih, Mendengarkan oranglain dengan baik, Menerima perbedaan, Menjadi Diri Sendiri Selalu bersikap Positif dan Dinamis, dan yang paling penting Memiliki Tujuan Hidup yang jelas dan pasti.

Kebiasan kebiasan itu tentu bukan sesuatu yang asing bagi kita,karena secara langsung atau tidak langsung kita telah melakukannya. Kadang kadang kita tidak memiliki kesadaran kalau hal itu adalah poin penting yang menjadikan kita bisa disegani dan dihormati oleh orang lain. Ternyata kebiasaan kebiasan kecil yang sering kita sepelekan memiliki dampak besar dalam kehidupan

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post