Pupung Safuro

Menulis bagian dari refleksi diri bagi saya, seorang yang diamanahi sebagai pendidik di SMAN 48 Jakarta. Mencoba menjadi sosok yang bermanfaat agar menjadi seba...

Selengkapnya
Navigasi Web
CINTA DALAM SEPIRING CAPCAY

CINTA DALAM SEPIRING CAPCAY

TMG hari ke 178

CINTA DALAM.SEPIRING CAPCAY

Hari Senin, memiliki banyak arti. Sejak minggu malam sudah banyak hal yang disiapkan untuk esok hari. Baik terkait pekerjaan maupun aktifitas rutin lainnya.

Hari Senin, adalah hari pertama kerja. Hari Senin juga jadwal rutin aktifitas ruhiyah puasa sunnah, hari Senin adalah hari pertama menuangkan segala rencana yang sudah disusun satu minggu ke depan.

Firly seorang ibu bekerja yang sedang WFH, sudah ngobrol sejak semalam kalau senin begitu banyak urusan kantor yang belum ia kerjakan. Karena ia sedang puasa, sarapan pagi ia siapkan dengan sajian cepat, makan siang rencana beli aja nasi padang si Uni, untul makan malam sekalian buka puasa Firly berpesan pada suaminya untuk membeli lauk makan malam dan cemilan lainnya sambil perjalanan pulang. Dirasa sudah beres urusan isi perut untuk seisi rumah, WFH pun Firly jalani dengan serius. Waktu dhuhur sudah berlalu, tak lama ashar pun berkumandang, jam empatvkewat sedikit suaminya pun tiba di rumah. Pertanyaan pertama yang diajuka adalah, apakah semua pesanan makanan sudah dibeli?

Sang suami tersenyum getir, setengah berbisik ia jawab, ya Ampun Mah...Ayah lupa, dari kantor langsung aja pulang, gak belok ke foodcourt".

Firly istighfar, pelan namun kesel. Bagaimana tidak kesal, ini sudah hampir setengah lima, di kulkas semua bahan mentah, untuk memasak sesuai selera tak cukup waktu. Ia sendiri di kondisi lelah meski WFH tetap saja menyita energi cukup banyak.

"Tenang Mah, masih ada waktu. Papa keluarin lagi mobil, anak-anak ajak.aja smua, kita makan di luar". Pak Suami sigap ambil keputusan sebelum muka.cantik istrinya berubah jadi tak enak dilihat. Mungkin karena kondisi puasa, kecerewetan Firly hilang beberapa strip, ia jadi mampu mengendalikan diri. Padahal ia sidah membayangkan, buka puasa dengan capcay goremg Aduhay yang ada di seberang kantor suaminya dan pempek Cik Ratu yang empuk dan terasa sekali ikan belidanya. Kalau sudah begini pupus sudah... bukan rejeki, keluhnya pelan.

Dua anaknya yang juga biasa puasa senin kamis, dengan tenang ikuti ajakan papanya, sampai akhirnya mobil terparkir di sebuah warung tenda.

"Kok ke sini Pah... emang enak makanannya?" Keluh si Ganteng.

"Udah...yang dekat aja, sebentar lagi maghrib. Kalian hatus menyegerakan buka, kasian mama kalian", paknsuami melirik Firly yang masih terdiam, beruasaha menepis rasa kecewanya. Akhirnya mereka pesan menu sesuai kesuakaan mereka. Dan swpiring capcay pun siap di hadapan Firly berikut lemon tea hangat dan tahu isi kesukaannya.

Melihat tampilan capcay goreng tersaji, sayurannya segar dan saat ia coba makan, dilidah ternyata enak. Firly bisa tersenyum. Alhamdulillah, desisnya. Suaminya memperhatikan bahasa tubuh Firly, berharap rasa capcay nya sesuai lidah istrinya.

Tak lama, jempol Firly diangkat, saat pak suaminya menanyakan rasa capcay yang sedang disantapnya. Ia pun cukup lega. Firly merasa ada kepulan asap di atas piring berbentul hati, mengepul berlari pelan ke udara. Kenapa ia harus merasa kesal, padahal suaminya pun pulang kerja, repot dengan segala urusannya. Masih juga ia titipi urusan makanan.

Sepiring capcay telah menyadarkan kesalahannya, sepiring capcay, menumbuhkan cintanya pada pak suami, yang berusaha menebus lupa nya, mengantarkan mereka makan di warung tenda. Untung Firly tidak mengeluarkan jurus cerewetnya, puasa sudah berhasil menenangkannya dan memberi jalan pada pak suami mengajak mereka mencari pengganti capcay Aduhai pesanannya.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Asyik ceritanya,Bu. Dengan sepiring capcay, kita belajar dalam hidup. Salam sukses,bu

08 Sep
Balas



search

New Post