Rahma Tanjung

Guru di SMKN 1 Sitolu Ori, Nias Utara, Sumatera Utara....

Selengkapnya
Navigasi Web

Jangan Menambah Dosa Karena Tulisan

Iseng-iseng kemarin sore mengutak-atik akun media sosial. Membaca postingan teman, curhatan hati yang emosi. Khas emak-emak dasteran sekali.

Awalnya menggelikan. Komentar dibumbui candaan yang membuat para pembaca akan tersenyum geli. Saat itu komentar sudah mencapai angka lima puluhan. Sesekali membayangkan ilustrasi balasan di kolom komentar.

Namun sekalin menanjaknya jumlah komentar, beragam pula para komentator. Ironisnya, justru kalimat-kalimat balasan komentar membuat hati panas dan muak. Bagaimana tidak, ada ibu bapak guru turut andil membalas dengan kalimat yang kurang layak dibaca publik. Apalagi ketika ada beberapa anak didik ikutan nimbrung berkomentar. Bisa dibayangkan jika ada orang rajin seperti saya, membaca satu persatu komentar yang masuk. Mengingat wajah yang berkomentar, kesehariannya seperti apa. Lalu, postingan status itu pun bak debu yang harus segera dibersihkan dari halaman sosial media.

Jangan menambah dosa karena tulisan. Sekali pun pembelaaan diri, sekedar melampiaskan emosi.

Jangan lupakan nasihat, akun media sosial itu ibarat halaman rumah kita. Siapa saja bisa melintas, siapa saja bisa mampir. Tak peduli kita sedang menyapu, mengepel, santai, orang yang melihat halaman rumah kita tentu akan berpresepsi dari sudut pandangnya.

Maka tulislah yang baik-baik saja. Yang buruk, tulislah dikertas, remas, lalu buang ke tempat sampah. Selesai.

***

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post