Rahmawati

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Dimana Ada Kemauan di Situ Ada Jalan

Dimana Ada Kemauan di Situ Ada Jalan

Kebijakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dalam menyikapi penyelenggaraa pendidikan pada masa covid-19 memberikan dampak dan perubahan yang cukup besar dalam proses pembelajaran di instansi pendidikan.

Dampak yang terjadi juga merubah pola hidup masyarakat dalam rangka mematuhi protocol kesehatan tentang percepatan penanggulangan covid-19 . Seperti harus menjaga jarak, lebih sering cuci tangan, selalu pakai masker jika keluar rumah, dan tidak berjabat tangan serta selalu menjaga kebersihan .

Kebijakan Mas Nadiem tentang belajar daring dalam masa covid-19 membawa perubahan yang cukup besar dalam proses pembelajaran di sekolah. Termasuk proses pembelajaran di sekolah dasar. Dulu, sebelum covid -19 proses pembelajaran berlangsung dengan tatap muka . Guru dan siswa bisa berintraksi langsung dalam kelas. Guru bisa membimbing dan mengarahkan serta menegur siswa jika melakukan kesalahan.

Dimasa pandemi ini guru dan siswa “dipaksa” untuk belajar jarak jauh dengan memakai sistim daring dengan memanfaatkan berbagai macam aplikasi. Seperti whatsaap grup, zoom meeting dan lain-lain. Hal ini juga menuntut kepiawaian guru dalam merancang pembelajaran berbasis teknologi pendidikan . Permasalahannya adalah tidak semua guru pandai dalam hal ini.

Menurut saya, untuk mengantisipasi hal tersebut maka mau tidak mau guru harus mau belajar dan merubah mindsetnya agar menjadi guru pembelajar yang harus bisa membimbing dan mendidik siswanya agar tetap bisa mendapatkan pembelajaran yang terbaik meskipun dalam situasi dan kondisi pandemic covid-19 ini.

Sesulit apapun permasalahan yang timbul dalam pelaksanaan proses pembelajaran dalam masa pandemic ini, yakinlah semua akan bisa teratasi dengan semangat dan tekad yang kuat untuk berbuat serta keyakinan untuk berhasil. Karena dimana ada kemauan disitu pasti ada jalan.

=Belajar menulis Esai/kolom

=Tantangan menulis gurusiana kembali ke hari ke-3

=Salam Literasi

Luhak nan Tuo, Batusangkar 25 Juni 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantap.. Buk. Lanjutt

26 Jun
Balas

Terima kasih cudek tetap semangat

26 Jun



search

New Post