Rahmayani

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Penghuni baru (episode 2) tantangan 30 hari menulis digurusiana hari ke-3

Penghuni baru (episode 2) tantangan 30 hari menulis digurusiana hari ke-3

Sambil menunggu suamiku pulang, aku dan putri tertuaku menukar pakaian rumah. Tak berapa lama setelah itu suamikupun pulang. Ketiga anakku langsung menuju pintu menjemput ayahnya pulang. Tak sabar putra dan putriku memberitahukan bahwa ada kelinci baru dirumah kita.

Dua ekor kelinci itu masih berada didalam kotak. "Ayah makan dulu ya, nanti selesai Ayah makan barulah kita pindahkan kelincinya di luar" kataku kepada putra-putriku.

Setelah suamiku makan, baru lah memindahkan kelinci diluar. Tepatnya disebelah teras rumahku. Kebetulan ada sisa kerangkeng untuk mesin air dulu. Kerangkeng itu berbentuk persegi panjang. Lubang-lubangnya lumayan besar, kelinci pasti bisa keluar dari lubang-lubang itu menurutku. Tapi tak mengapa nanti sore dilapisi dengan kawat aja biar kelincinya tidak bisa keluar. Setelah kandang kelincinya dikasi alas. Maka masuklah kedua ekor kelinci tersebut. Anak-anak ku semuanya berdiri didepan kandang kelincinya. Mereka sangat bahagia melihat tingkah kedua kelinci itu.

Kelinci yang diberikan temanku itu berwarna putih dan hitam. Setelah diletakkan dikandangnya, tampak yang agak lincah itu kelinci yang berwarna putih. Beberapa kali kelinci yang putih keluar dari kandangnya sendiri. Tapi kelincinya pintar masuk lagi kekandangnya tanpa disuruh. Sangat lucu tingkah kelinci-kelinci itu. Aku bersyukur sekali dikasi kelinci yang imut itu. Tetapi kandang kelinci ini harus segera dilapisi dengan kawat. Karena dikwatirkan ketika kami didalam rumah kelincinya nanti keluar dari kandang dan pergi kejalan. Kebetulan rumahku belum dibuat pagar. Akhirnya suamiku pergi ketoko bangunan untuk membeli kawat. Sementara aku dan anak-anakku masih sibuk bermain dengan kedua kelinci lucu itu.

Hampir dua jam kami bermain bersama kelinci diluar rumahku. Cuaca lumayan panas diluar. Keringat kami bercucuran. Jam 15.00 kami pun masuk kedalam rumah. Setelah cuci kaki dan muka, anak-anak ku langsung berbaring didepan TV. Menonton film kesukaannya. Akupun ikut berbaring sambil menunggu azan Ashar. Tak lama setelah itu suamiku pun pulang membawa kawat. Dia langsung akan memasangkan kawat yang dibelinya tadi dikerangkeng kandang kelinci. Kemudian dari dalam rumah aku berteriak "Ayah nanti aja tunggu cuaca redup dulu, diluar panas sekali". Suamiku pun langsung masuk kedalam rumah.

Azan Ashar pun berkumandang dari mesjid yang berada didepan rumahku. Akupun segera bangun. Karena selesai shalat aku harus bergegas kesekolah untuk mengajar ekstrakurikuler Bridge. Setelah selesai shalat aku langsung bertukar pakaian dan bersiap-siap menuju sekolah. Sebelum keluar dari rumah aku melihat ke arah jam dinding. Jam didinding menunjukkan pukul 16.05. Sebelum pergi aku melihat kedua kelinci tersebut. Aman ujarku, kelincinya tetap berada didalam kandang. Kandang tersebut sudah dikelilingi dengan kawat sementara oleh suamiku.

Ekstrakurikuler bridge pun selesai. Kami harus segera keluar dari lingkungan sekolah sebelum jam 17.30. Karena pagar akan segera dikunci oleh penjaga sekolah. Akupun bergegas menuju motor kesayanganku untuk segera pulang. Sepanjang jalan menuju pulang kerumah. Aku terus terpikir tentang nama apa yang akan aku berikan kepada kedua kelinci yang ada dirumahku. Banyak nama terlintas dipikiranku akhirnya aku memutuskan namanya aku beri "Uteh dan Itam. Aku tidak sabar ingin mengatakan ke pada anak-anakku bahwa nama kelinci kita "Uteh dan Itam" . (Bersambung)

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post