Raihana Rasyid

Lahir dan menetap di Medan ,07 September 1967.Alumni IKIP Negeri Medan Jurusan Pendidikan Biologi. Tenaga pendidik di SMA Negeri 14 Medan....

Selengkapnya
Navigasi Web
Kemuliaan Al-Quran

Kemuliaan Al-Quran

Catatan Tarawih Malam ke-17 Ramadhan 1446 H

Kemuliaan Al-Quran

Oleh : Al-Ustaz Muhammad Iqbal Wildani, S. Sos

Di Masjid Al-Muqorrobin Asrama Polisi Pasar Merah-Medan

“Alhamdulillah, bersyukur kita kepada Allah SWT karena hingga detik ini tetap istikamah menjalankan perintah Allah berada di masjid yang mulia untuk melaksanakan sholat Isya dan tarawih berjamaah. Semoga begitu seterusnya hingga akhir dan setelah Ramadhan. Bersholawat kita ke haribaan yang mulia Rasulullah SAW dengan penuh harapan kita adalah orang-orang yang mendapatkan syafaat darinya kelak.”

Sesuatu bisa berharga dan mulia karena berhubungan dengan Al-Quran. Semua malam sama nilainya tetapi malam17 Ramadhan lebih mulia karena pada malam itu diturunkan Al-Quran. Semua lidah sama, namun akan menjadi mulia karena selalu dibasahi dengan ayat-ayat Al-Quran. Al-Quran diturunkan Allah sekaligus pada malam 17 Ramadhan ke Lauhul Mahfuz, kemudian ke Baitul Izah dan ke langit dunia. Setelah itu diturunkan ke bumi kepada Rasulullah SAW secara berangsur-angsur yang diawali dengan surat Al-Alaq ayat 1-5.

Kemuliaan Al-Quran tak ada keraguan sedikit pun di dalamnya sebagai pedoman hidup, petunjuk kebenaran yang akan memberikan syafaat di akhirat kelak. Allah SWT menjaga kemurnian Al-Quran yang kebenarannya adalah mutlak. Al-Quran berisi petunjuk kehidupan, pengarah langkah, pijakan setiap amal, tolok ukur, serta barometer semua hal dalam kehidupan.

Alquran merupakan mukjizat terbesar dari mukjizat-mukjizat yang diberikan Allah kepada para nabi sebelumnya, mudah untuk dihafal dan dipahami oleh semua orang, terlepas dari latar belakang bahasa mereka. Keistimewaan lain yang Allah sematkan pada Al-Quran adalah pahala berlipat ganda bagi orang yang membacanya dan selalu dilindungi oleh malaikat. Al-Qur'an sebagai cahaya penerang yang dapat memberikan ketenangan hati dan ketenangan jiwa serta mengangkat derajat orang yang membaca dan selalu berpegang teguh padanya di sisi Allah.

Mari kita jadikan Al-Quran sebagai pedoman dalam segala hal kehidupan kita sebagai hamba yang selalu bersyukur. Pada hakikatnya hidup ini hanya menunggu antrean. Jadikan dunia sebagai sarana untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Rasakan bahwa Allah ada di mana-mana dengan iman di dada hingga maut menjemput dalam keadaan husnul khatimah. Semoga hadirnya Ramadhan akan mengubah hidup kita menjadi lebih baik.

#edisikuatkanhati#

#ramadhankareem#

#catatantarawihmalamke17#

Rumah Sakit Murni Teguh Medan, Ruang Hemodialisis lantai 5, 17 Maret 2025/17 Ramadhan 1446 H

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post