Ratna Surianti

seorang guru Bahasa Inggris di SMPN 2 Kecamatan Harau...

Selengkapnya
Navigasi Web
Melinda, Memilih

Melinda, Memilih

Part 13

Hari ini begitu cerah, namun berbanding terbalik dengan perasaan  Melinda.

Usahanya mendapatkan berita tentang suaminya belum pasti Dia dapatkan

Dia ingin mendengar langsung dari mulut suaminya sehingga Dia dapat mengambil keputusan untuk dirinya juga

Semalaman dalam tangan polisi, akhirnya Ridho pulang bersama ayah bundanya.

Melinda tidak sabaran untuk tahu langsung ada ada gerangan yang terjadi.

Tanpa menutup nutupi Ridho dan orang tuanya menjelaskan bahwa Ridho telah dijebak oleh Siska dan berharap Ridho bertanggung jawab, namun Ridho lebih memilih membayar ganti rugi, karena sekarang dia telah beristri. Dia lebih memilih Melinda untuk membina hidup rumah tangga bersamanya.

Melinda merasa bahagia atas keputusan Ridho dan keluarganya, karena Diapun tidak punya pilihan selain bertahan.

Hidup berkecukupan dan mewah, begitulah kehidupan Melinda saat ini, pakaian, kendaraan dan perhiasan yang mahal disediakan oleh Ridho, asal tidak menungkit - ungkit cerita masa yang telah lalu tentangnya

Kecantikan yang dimiliki Melinda membuat usaha  entertain dan Wedding Organizer milik keluarga Ridho makin terkenal dan laris. Sehingga ibunda Ridho harus menambah karyawan dan penyanyi organ tunggalnya,

Tidak ada yang bisa mengalahkan Melinda, walau penyanyi organ tunggal milik Ridho cantik - cantik. Melinda memiliki segalanya, cantik dan bersuara merdu.

"tapi tak mungkin lah istri bos ikut mengamen" begitu karyawannya berpendapat. 

Dia cukup datang pada saat acara akan berakhir, sebagai penampilan pemuncak, dan itulah yang ditunggu - tunggu tamu dan undangan pemilik pesta.

Tak jarang Melinda juga ikut mertuanya merias pengantin, dan orang - orang juga suka riasanya yang elegan

Namun semua itu harus dia akhiri, karena Melinda harus beristirahat yang cukup untuk menunggu persalinannya.

Masa kehamilan yang normal, tanpa banyak keluhan yang berarti, membantu Ridho menjadi lebih fokus bekerja

Melinda melahirkan anak perempuan yang cantik, diberi nama chilla, mata bundar, hidung dan bibir yang kecil, mirip sekali dengan Melinda.

Ridho makin giat berusaha, untuk membuat putrinya senang dan besar dalam kemewahan

Rumah dan kendaraan baru untuk Chilla, tabungan masa depan pun telah dirancang begitu Ridho bahagia memiliki putri yang cantik

 

 

Bersambung

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren...

12 Mar
Balas



search

New Post