Ratna Yulia, M.Pd

Ratna Yulia, M.Pd. Kepala SMAN 2 Sumatera Barat. Lahir 15 juli 1977 di Bangkinang. Pendidikan SDN Kinari, SMPN 1 Bukit Sundi, SMAN 1 Bukit Sundi kab. Solok Suma...

Selengkapnya
Navigasi Web
Teknik Menganalisis Kompetensi Dasar (KD) (bag.2), Penentuan Tingkat Kompetensi

Teknik Menganalisis Kompetensi Dasar (KD) (bag.2), Penentuan Tingkat Kompetensi

( #TantanganGurusiana hari ke-27#)

Seperti yang kita ketahui terdapat empat langkah yang harus dilakukan guru dalam menganalisis KD, yakni 1) Penentuan target KD, 2) Penentuan tingkat kompetesi KD, 3) Melengkapi matrik sumbu simetri, dan 4) membuat perumusan indikator pencapaian kompetensi (IPK).

Pada bagian tulisan ini kita akan membahaslangkah kedua untuk menganalisis KD yakni menentukan tingkat komptensi KD. Secara umum penentuan tingkat kompetesi KD dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut.

1. Tidak berpatokan hanya pada kata kerja yang ada pada KD

2. Membaca secara keseluruhan deskripsi pada KD

3. Jika ada dua kata kerja pada KD, maka tingkat kompetensi pada KD tersebut ada dua.

karena terdapat dua jenis KD yang saling berpasangan, yakni KD pengetahuan dan KD keterampilan, maka kita akan jelaskan secara tererinci bagaimana cara menentukan Tingkat kompetensi KD untuk masing-masing KD tersebut.

A. Penentukan Tingkat Kompetensi KD untuk KD Pengetahuan

· Pada langkah ini kita akan menentukan Dimensi Pengetahuan KD dan Tingkat Kompetensi

· Dimensi pengetahuan KD berupa pengetahuan faktual, konseptual, prosedural dan metakogitif

· Tingkat Kompetensi KD berupa tingkat kognitif pada taksonomi bloom (C1-C6)

Supaya kita mudah dalam menentukan tingkat kompetensi KD pengetahuan, maka kita diharuskan untuk:

1. memahami dimensi pengetahuan faktual, konseptual, prosedural dan metakogitif

2. memahami makna dari setiap tingkat kognitif pada taksonomi bloom (C1-C6)

3. membaca utuh deskripsi KD, jangan hanyak berpatokan pada Kata Kerja KD

Mengapa kita perlu memahami dimensi pengetahuan faktual, konseptual, prosedural dan metakogitif? Jawabannya adalah karena pengetahuan faktual, konseptual, prosedural dan metakogitif dapat memandu guru menemukan materi pembelajaran. Manfaat utama mengenali dengan baik pengetahuan faktual, konseptual, prosedural dan metakogitif ialah memudahkan guru mendeskripsikan materi pembelajaran sesuai dengan KD yang dipelajari. Linier dengan hal tersebut, kemampuan guru mendiskripsikan dimensi pengetahuan juga mendudkung dan memudahkan guru membuat indiator pencapaian Konpetensi ( IPK) dan membuat tujuan pembelajaran

a. Pengetahuan Faktual

Pengetahuan Faktual adalah pengetahuan tentang fakta-fakta yang detail, spesifik dan elementer. Semua hal yang bisa ditangkap oleh panca indera namun biasanya kita tidak menyebutnya secara detail, spesipik dan elementer. Sering disebut secara singkat saja dengan prinsip asal orang yang membaca atau yang diajak bicara sudah paham maksudnya

b. Pengetahuan Konseptual

Pengetahuan konseptual merupakan pengetahuanberbentuk klasifikasi, kategori, prinsip dan generalisasi.

c. Pengetahuan prosedural

Pengetahuan procedural merupakan pengetahuan bagaimana melakukan sesuatu, termasuk pengetahuan keterampilan, urutan langkah-langkah kerja/langkah-langkah logis pada penyelesaian masalah yang disusun secara sistematis, teknik dan metoda.

d. Pengetahuan metakognitif

Pengetahuan metakognitif yaitu pengetahuan tentang kognisi( mengetahui dan memahami) yang merupakan tindakan atas dasar suatu pemahaman

B. Penentukan Tingkat Kompetensi KD untuk KD Keterampilan

· Pada langkah ini kita menentukan tingkat komptensi KD keterampilan berupa :

1. Proses Berpikir keterampilan (P1-P5) untuk keterampilan konkrit

2. Proses berpikir pengetahuan (C1-C6) untuk keterampilan abstrak

Biasanyanya kita temukan untuk KD pada mata pelajaran matematika

Supaya kita mudah dalam menentukan tingkat kompetensi KD keterampilan, maka kita diharuskan untuk:

· memahami makna dari setiap tingkat keterampilan pada ranah psikomotor jika keterampilan konkrit (P1—P5) dan ranah kognitif jika keterampilan abstrak (C1-C6)

· membaca utuh deskripsi KD, jangan hanyak berpatokan pada Kata Kerja KD

Supaya lebih paham, mari kita pelajari contoh penentuan tingkat kompetensi KD untuk mata pelajaran Fisika di bawah ini.

Contoh penentuan tingkat kompetensi kelas X

3.2 Menerapkan prinsip-prinsip pengukuran besaran fisis, ketepatan, ketelitian dan angka penting, serta notasi ilmiah.

Dimensi Pengetahuan : Prosedural

Tingkat Kompetensi KD : C3 ( menerapkan)

3.6 Menyajikan hasil pengukuran besaran fisis berikut ketelitiannya dengan menggunakan peralatan dan teknik yang tepat serta mengikuti kaidah angka penting untuk suatu penyelidikan ilmiah

Tingkat Kompetensi KD : P3 ( presisi)

Contoh penentuan tingkat kompetensi kelas XI

3.6 Menjelaskan teori kinetik gas dan karakteristik gas pada ruang tertutup

· Dimensi Pengetahuan : Konseptual

· Tingkat Kompetensi KD : C2 ( memahami)

4.6 Menyajikan karya yang berkaitan dengan teori kinetik gas dan makna fisisnya

Tingkat Kompetensi KD : P3 (presisi)

Contoh penentuan tingkat kompetensi kelas XII

3.4 Menganalisis fenomena induksi elektromagnetik dalam kehidupan sehari-hari.

· Dimensi Pengetahuan : Prosedural

· Tingkat Kompetensi KD : C4( menganalisis)

4.4 Melakukan percobaan tentang induksi elektromagnetik berikut presentasi hasil percobaan dan pemanfaatannya dalam kehidupan sehari-hari

Karena KKO nya ada 2 melakukan dan presentasi maka tingkat kompetensi ada 2 juga

· Tingkat Kompetensi KD : P2( Imitasi) untuk KKO melakukan

· Tingkat Kompetensi KD : P3 ( Presisi) untuk KKO presentasi

Solok, 16 Mei 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post